Fimela.com, Jakarta Tepung beras bisa diolah jadi camilan renyah dengan cita rasa gurih yang enak. Bagi yang sedang mencari ide membuat camilan yang enak dan renyah, cobalah resep arai pinang ini. Ada resep mudah yang bisa langsung dicoba.
Bahan-Bahan
- 500 gram tepung beras
- 1 sdm garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt kapur sirih
- 2 sdm margarin
- 650 ml air
Cara Membuat
1. Rebus air, garam, kaldu bubuk, dan kapur sirih sampai mendidih.
2. Masukkan tepung beras ke rebusan air. Matikan api.
3. Aduk-aduk adonan hingga tercampur rata. Setelah adonan agak dingin, bisa langsung diuleni hingga kalis.
4. Tambahkan margarin ke adonan. Uleni kembali hingga tercampur rata.
5. Bentuk adonan bulat-bulat kecil. Pipihkan dengan cetakan bergaris. Lakukan sampai semua bahan habis.
6. Panaskan minyak goreng. Goreng arai pinang hingga matang kecoklatan.
7. Angkat dan tiriskan.
Selamat mencoba resep arai pinang ini, dan semoga suka ya!