Resep Gulai Krecek Pedas

Febi Anindya Kirana diperbarui 11 Jan 2024, 13:57 WIB

Fimela.com, Jakarta Krecek atau kerupuk kulit sapi bukan hanya enak disantap sebagai teman makan nasi, tapi ternyata enak juga diolah jadi gulai. Gulai krecek khas Jogja dan Jawa Tengah biasanya memiliki penggemarnya sendiri karena rasanya yang gurih pedas manis dengan tekstur lembut dari krecek. Cara membuatnya juga tidak susah, kita bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah. Ini dia resepnya.

Bahan:

  • 300 gram krecek atau kerupuk kulit sapi
  • 100 gram tahu putih (optional)
  • 300 ml santan kental
  • air secukupnya

Bumhu halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 4 buah cabai merah besar
  • 5 buah cabai rawit
  • 2 cm jahe

Bumbu utuh:

  • 3 cm lengkuas
  • 2 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai
  • 2 sdm gula merah
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • cabai rawit utuh secukupnya
  • garam dan kaldu bubuk secukupnya
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara membuat:

ilustrasi krecek/Ariyani Tedjo/Shutterstock
  1. Goreng kerupuk kulit sapi hingga mengembang. Sisihkan.
  2. Potong dadu tahu, goreng hingga matang berkulit, tiriskan.
  3. Panaskan minyak secukupnya, tumis bumbu halus hingga harum.
  4. Masukkan lengkuas geprek, daun salam, daun jeruk dan serai geprek.
  5. Aduk rata, tumis hingga bumbu matang. 
  6. Tuang santan dan air secukupnya, aduk rata dan tunggu hingga mendidih.
  7. Masukkan krecek dan tahu yang sudah digoreng tadi beserta cabai rawit utuh, aduk rata hingga menyerap santan. 
  8. Jika dirasa kuahnya banyak berkurang, tambahkan air.
  9. Masukkan gula merah, gula, merica bubuk dan kaldu bubuk secukupnya.
  10. Aduk dan masak hingga bumbu meresap.

Jika dirasa sudah pas, angkat dan nikmati gulai krecek dengan nasi hangat.

#Breaking Boundaries