Fimela.com, Jakarta Usai video obrolannya dengan Taylor Swift viral, Selena Gomez menyatakan jika dirinya akan kembali meninggalkan media sosial. Hal tersebut disampaikan Selena lewat unggahan di Instagram Stories, Rabu (10/1/2024).
"Aku keluar untuk sementara waktu," tulis Selena Gomez dalam sebuah video yang menunjukan kekasihnya, Benny Blanco dengan dua orang anak kecil. "Aku akan fokus pada apa yang benar-benar penting," lanjutnya.
Ini bukan kali pertama Selena Gomez meninggalkan media sosial. "Aku pikir media sosial benar-benar gila," kata Selena saat membuka sesi tanya jawab dalam siaran langsung di media sosial beberapa tahun lalu. "Dan aku pikir kalian semua luar biasa," lanjutnya kepada para followers.
Mengurus Diri Sendiri
Diakui Selena saat dirinya meninggalkan media sosial perasaannya menjadi lebih baik, dan di momen itu ia pun berusaha untuk menyembuhkan dirinya dari stres.
"Saya mengambil cuti 90 hari. Selama itu saya tidak memegang ponsel," kata Selena tahun 2019 lalu dikutip dari laman E!News. "Itu adalah perasaan yang paling menyegarkan, menenangkan, dan meremajakan. Sekarang saya jarang mengangkat telepon, dan hanya orang tertentu yang dapat mengakses saya.”