Margot Robbie kembali tampil menjadi Barbie dengan gaun sequin panjang warna pink dari Armani. Dipadukan mesh peplum scarf warna serasi. [@patidubroff]
Natalie Portman tampil menawan dengan gaun malam sequin dari Dior Haute Couture dengan sulaman tulle hitam lanskap impresionis bunga mikro. [Dior]
Pemeran Putri Mahkota Diana, Elizabeth Debicki mengenakan gaun sequin emas dari Dior Haute Couture Fall/Winter 2023 yang disulam dengan cakram perak antik, diikat dengan jaringan benang perak. [Dior]
Amanda Seyfried tampak seperti kado yang dibalut gaun strapless hitam dengan hiasan pita payet bergaris yang dijahit di sepanjang garis leher dari Giorgio Armani. [@giorgioarmani]
Meryl Streep dibalut jaket sequin hitam Valentino yang berani dan rok maxi yang serasi dengan atasan dasi-leher satin putih. Streep bahkan menambahkan sepasang kacamata hitam berbayang. [@maisonvalentino]
Elizabeth Banks tampil berkelas di karpet merah dalam gaun Dolce & Gabbana strapless sequin serba hitam yang berjajar rumit di sepanjang korset. Dia menyelesaikan penampilannya dengan tatanan rambut basah dan disisir. [@elizabethbanks]
Julia Garner dibalut gaun sequin perak dengan garis leher berpotongan rendah dan tali dari Gucci. [@gucci]