3 Alasan Tak Boleh Melewatkan Takeshi's Castle versi Indonesia

Lanny Kusuma diperbarui 31 Des 2023, 16:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Takeshi's Castle yang ikonik kembali dengan keseruan yang lebih, di mana setelah 30 tahun acara ini menghadirkan tantangan baru serta pembawaan berbeda dengan melibatkan sederet komedian populer tanah air sebagai pengisi suaranya.

Ya, tayang sejak 16 November 2023 lalu, Takeshi's Castle versi Indonesia hadir dengan creative dubbing yang ditulis oleh dubber Fluxcup, dan menghadirkan Imam Darto, Abdel Achrian, Wendi Cagur, Kiky Saputri, Dimas Danang, dan Soleh Solihun sebagai pengisi suara. Versi reboot Takeshi’s Castle akan mengajak Anda kembali bernostalgia ke tahun ‘90an dengan berbagai lelucon dan celetukan yang membawa ciri khas humor lokal.

Jika Anda belum menyaksikannya, berikut ini adalah beberapa alasan Takeshi's Castle versi Indonesia tak boleh dilewatkan.

 

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Nostalgia dalam Warna Baru

Takeshi's Castle [Foto: Prime Video]

Lewat episode terbarunya, penggemar Takeshi’s Castle bisa bernostalgia dengan berbagai ciri khas acara ini, termasuk suara teriakan, musik heroik, lakon kaisar dan jenderal, serta perjuangan para pasukan elit dalam menghadapi berbagai tantangan untuk menjatuhkan benteng Paduka Takeshi.

Versi reboot ini bahkan mengambil lokasi syuting yang sama dengan versi aslinya, yaitu di Studio Midoriyama, Jepang. Dihidupkan kembali di tahun 2023, Takeshi’s Castle terbaru juga membawa unsur modern yang menambah keseruan acara, seperti kaisar yang biasanya ikut menyaksikan jalannya tantangan hadir dalam bentuk AI (Artificial Intelligence). Selain itu, beberapa medan pertarungan juga ditingkatkan kualitas dan level kesulitannya.

3 dari 4 halaman

Hadir dengan Candaan Lokal

Takeshi's Castle [Foto: Prime Video]

Menggandeng komedian ternama Indonesia sebagai pengisi suara, penonton Takeshi’s Castle akan disuguhkan dengan berbagai candaan yang sangat familier dalam kehidupan sehari-hari. Serangkaian jargon baru yang relevan dengan kondisi saat ini, mulai dari ‘nge-ghosting’ hingga ‘si paling’, dapat ditemukan dalam versi dubbing lokalnya. Tebak-tebakan yang lucu dan berbagai gombalan yang seru pun juga mengisi Takeshi’s Castle.

4 dari 4 halaman

Hiburan Pelepas Lelah

Takeshi's Castle [Foto: Prime Video]

Takeshi's Castle versi Indonesia ini sangat cocok untuk jadi pilihan tontonan pelepas lelah. Keseruan dari berbagai tantangan yang telah dipersiapkan oleh para jenderal, celotehan seru dari pasukan elit di Takeshi's Castle, juga gimmick-gimmick yang khas dari acara ini akan menjadi hiburan yang menggelitik.