Fimela.com, Jakarta Setelah cukup lama bungkam, aktris Irish Bella akhirnya angkat bicara soal permasalahannya dengan sang suami, Ammar Zoni. Ia menegaskan jika gugatan cerai yang ia ajukan ke Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, tak serta merta disebabkan dengan masih ketergantungannya Ammar Zoni pada narkotika.
Hal itu disampaikan langsung oleh Irish Bella saat menggelar konferensi pers di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat pada Senin (18/12/2023). Baginya, kasus narkoba yang menimpa Ammar hanya jadi satu hal yang memicu gugatan cerainya.
"Keputusan saya untuk berpisah dengan bang Ammar itu tidak hanya didasari oleh kasus yang menimpa bang Ammar belakangan ini, tapi ada beberapa alesan pribadi lainnya yang tidak mungkin saya share ke ruang publik," kata Irish Bella.
"Jadi saya harap rekan-rekan bisa memahami dan bisa faham, biarkan itu jadi (permasalahan) privasi saya dan keluarga," sambungnya kemudian.
Tak Pernah Mendesak
Lebih lanjut, Irish Bella pun mengklarifikasi anggapan publik yang mengatakan dirinya lah sebagai salah satu penyebav Ammar Zoni kembali terjerat kasus narkoba. Baginya, alasan Ammar Zoni yang merasa depresi atas gugatan cerai yang ia layangkan sampai Ammar kembali menggunakan narkoba itu tidak benar.
"Muncul berita bahwa alasan bang Ammar melakukan hal terlarang itu karena saya terus-terusan menuduh beliau masih menggunakan (narkoba) sehingga beliau depresi, stress, dan akhirnya menggunakan hal-hal terlarang itu sebagai bentuk pelariannya," tuturnya.
"Saya ingin menegaskan bahwa saya tidak pernah melakukan tuduhan-tuduhan tersebut, kapasitas saya hanya mengingatkan beliau untuk terus melakukan hal-hal positif, karena tanggung jawab kita sebagau muslim untuk saling mengingatkan," tambah Irish Bella.
Di Luar Kendali
Maka dari itu, ibu dua anak tersebut mengaku tak tahu sama sekali tentang kondisi Ammar Zoni yang kembali aktif menggunakan narkoba sebelum tertangkap. Terlebih, mereka sudah cukup lama tak tinggal bersama.
"Jadi, apa saja yang dilakukan bang Ammar itu di luar kendali saya," pungkasnya.