Fimela.com, Jakarta Tiara Andini kerap mengekspresikan diri lewat lirik dan musik yang ia buat. Namun selain itu ia juga tak jarang menunjukkannya lewat outfit.
Terutama saat manggung, Tiara ingin selalu tampil cantik. Pemilihan busana yang nyaman serta nyaman dipandang akan membuatnya makin percaya diri.
Sayangnya beberapa kali penyanyi kelahiran Jember, Jawa Timur ini sempat dikritik karena pemilihan busana yang kurang pas. Sejumlah netter menyebut Titi salah memilih stylist.
Namun belakangan penampilan Tiara Andini saat manggung kembali menuai pujian. Busana yang ia kenakan makin dicintai Mootiara, sebutan penggemarnya. Simak beberapa outfit seru dan unik Tiara saat manggung berikut.