Ingin Menikmati Roti Selembut Kapas? Aurorae Boulangerie Jawabannya!

Iwan Tantomi pada 13 Des 2023, 15:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Buat pecinta roti, nggak lengkap rasanya kalau belum berkunjung ke Aurorae Boulangerie di Kota Bandung. Tepat berada di Taman Holis Indah, usaha kuliner ini menawarkan beragam menu dengan kualitas premium.

Selain menghadirkan berbagai produk dengan tekstur empuk dan lembut, harganya pun cukup terjangkau. Penasaran dengan perjalanan toko roti yang satu ini? Yuk, simak hasil wawancara dengan tim ManisdanSedap.com beberapa hari yang lalu.

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Hadir Karena Persamaan Roti Favorit Keluarga

Credit via ManisdanSedap.com

Dirintis pada tahun 2021, Aurorae Boulangerie sendiri awalnya merupakan rebranding dari usaha sebelumnya, Banana.bdg. Sebelumnya, usaha kuliner yang memproduksi pastry ini hanya berjalan selama setahun. Berinisiatif menjajal produk kuliner lainnya, Indri sebagai sang owner memutuskan untuk fokus ke pembuatan roti dengan tekstur selembut kapas.

“Kebetulan saya sendiri dan keluarga suka banget sama roti yang lembut teksturnya kaya kapas. Akhirnya setelah mengulik resep dan teknik berbulan bulan, kami mendapatkan hasil yang pas sesuai keinginan kami,” kenang Indri saat diwawancara oleh tim ManisdanSedap.com.

Credit via ManisdanSedap.com

Uniknya, baik Indri dan sang suami tidak memiliki latar belakang pendidikan atau pengalaman kuliner sebelumnya. Namun, kerja keras keduanya sukses melakukan rebranding dari Banana.bdg menjadi Aurorae Boulangerie. Soal nama, Indri menggunakan nama anak perempuannya dan menggabungkannya dengan kata “Boulangerie” atau “toko roti” dalam bahasa Perancis.

3 dari 4 halaman

Menu Andalan Aurorae Boulangerie yang Bikin Ketagihan, Ada Promo!

Credit via ManisdanSedap.com

Mengusung signature product berupa Roti Buns premium, Aurorae Boulangerie menawarkan 10 varian rasa. Mulai dari Chocomaltine/Chocomaltine Cheese, Nutella/Nutella Cheese, Chicken Pizza, Sweet Cheese, Floss, Fire Floss, Tiramisu, Strawberry Cream Cheese, Garlic Cheese, dan Creamy Durian.  

Dibanderol mulai dari Rp 40-45ribu, pecinta roti bakal kegirangan mendengar promo dari Aurorae Boulangerie. Cukup memesan 3 varian bun favoritmu hanya bayar Rp 115ribu saja dan berlaku setiap hari, lho. 

Dibuat fresh tanpa bahan pengawet maupun pelembut, roti buatan Aurorae Boulangerie memiliki masa penyimpanan hingga lima hari. Selain kualitasnya yang terjamin, semua produknya sudah mengantongi sertifikat halal, jadi tak perlu ragu untuk memborong aneka roti lezatnya.

4 dari 4 halaman

Tantangan dan Harapan Saat Menjalankan Usaha Kuliner

Credit via ManisdanSedap.com

Sempat mengalami kesulitan dalam mencari customer, terutama di era pandemi, owner Aurorae Boulangerie bertekad mengembangkan bisnisnya. Dari berjualan di rumah, kini usaha kuliner ini memiliki toko di Jalan Kav. Industri Nomor 6c, Bandung. Selain bisa dine-in sambil berfoto di tempat makan yang estetik, Indri juga menyanggupi untuk mengirim orderan di kawasan Bandung.

“Harapannya semoga Aurorae Boulangerie semakin maju, long lasting, dan semakin banyak cabangnya biar semua orang bisa cobain produknya Aurorae”, ucap Indri sambil menutup wawancara. Buat warga Bandung yang penasaran dengan menu lezat dari Aurorae Boulangerie, segera order secara online lewat ManisdanSedap.com yang bebas biaya aplikasi.

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

Penulis: Kareena Rasyidin