Kriteria Sunscreen yang Tepat Digunakan untuk Penderita Psoriasis

Vinsensia Dianawanti diperbarui 30 Nov 2023, 19:12 WIB

Fimela.com, Jakarta Tahukah kamu bahwa penderita psoriasis di Indonesia terus meningkat setiap tahunnya? Menurut data, setidaknya 1% dari 270 juta populasi masyarakat Indonesia menderita psoriasis.

Bahkan psoriasis menjadi penyakit kulit yang mendominasi daerah Bandung. Terlihat dari kunjungan pasien ke poliklinik, dermatologi, venereologi, dan estetika di rumah sakit yang mengeluhkan psoriasis.

Psoriasis sendiri merupakan penyakit akibat autoimun yang terjadi karena adanya peradangan kulit. Peradangan tersebut menyebabkan kulit bersisik, menebal, terasa gatal, serta mudah mengelupas. Area kulit yang terkena psoriasis bisa terjadi di lulut, siku, punggung bagian bawah, hingga kulit kepala.

2 dari 3 halaman

Butuh perawatan khusus

Penderita psoriasis wajib menggunakan sunscreen (dok. Istimewa)

Psoriasis pun bisa terjadi pada siapa saja, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Faktornya pun terbilang beragam dan tidak melulu karena genetik. Dengan kondisi kulit yang kerap mengelupas, tak jarang membuat penderitanya merasa tidak percaya diri, bahkan hingga berujung pada depresi.

Kondisi ini membuat penderita psoriasis membutuhkan perawatan kulit yang khusus. Perawatan kulit yang dilakukan untuk mencegah kondisi kulit semakin memburuk.

Dr. Panji Respati, S. SpD.V.E menjelaskan salah satu skincare yang tidak boleh dilewatkan oleh penderita psoriasis adalah sunscreen. Menurutnya, sangat penting bagi penderita psoriasis menggunakan sunscreen untuk menghindari efek buruk dari sinar matahari. Terlebih, kulit dengan psoriasis biasanya lebih sensitif terhadap cahaya dan panas.

3 dari 3 halaman

Jenis sunscreen yang direkomendasikan

Sunscreen yang digunakan untuk penderita psoriasis pun tak bisa sembarangan. Menurut dr. Panji, sunscreen yang melindungi dari sunburn dan kemerahan menjadi jenis sunscreen yang baik untuk penderita psoriasis.

Heliocare menjadi sunscreen yang direkomendasikan untuk digunakan bagi penderita psoriasis. Ini menjadi sunscreen pertama di Indonesia yang terdaftar di BPOM dengan spectrum luas. Di dalam sunscreen itu diperlukan tipe spektrum luas yang dapat memberikan perlindungan terhadap sinar UVA dan UVB, dimana kedua sinar tersebut dapat merusak kulit. Dengan tingginya polusi di Indonesia, diperlukan juga sunscreen yang memiliki anti polutan.

Untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya perawatan kulit yang tepat bagi penderita psoriasis, diadakan PSORIASI5km-RUN yang dihadiri oleh dokter serta komunitas pelari yang ada di kota Bandung. Sembari lari, kegiatan yang diusung Heliocare ini memberikan edukasi kepada masyarakat melalui konsultasi dokter dan membagikan flyer kesehatan mengenai Psoriasis kepada masyararakat.