Bikin Rumah Wangi Bagai Hotel Bintang 5, Intip Simple Hacks Berikut!

Farhati Haqiya Silmi diperbarui 23 Nov 2023, 20:53 WIB

Fimela.com, Jakarta Siapa sih yang nggak suka kalau rumah jadi wangi? Apalagi kalau wanginya kayak hotel bintang 5 yang khas dan mewah. Kamu mungkin berpikir kalau menciptakan harum seperti itu butuh biaya mahal dan nggak mungkin bisa diterapkan di rumah sendiri. Alhasil harus luangin waktu dan biaya untuk bisa menginap di hotel kalau kangen wanginya.

Eits, tenang aja. Kamu nggak harus datang ke sana dulu kok, untuk bisa hirup aroma menenangkan ala hotel mewah. Soalnya, ada hacks sederhana yang bisa jadi pilihan kamu untuk bikin rumah beraroma harum nan mewah. Simak, yuk.

Diffuser Elektrik dan Essential Oil

What's On Fimela
© Pixabay

Minyak atsiri atau yang lebih dikenal dengan sebutan essential oil merupakan cairan wangi pekat yang diekstraksi dari daun, bunga, batang, dan bagian lain tanaman melalui proses seperti pengepresan dingin atau penyulingan.

Sementara itu diffuser adalah alat yang berfungsi untuk mengubah minyak esensial menjadi uap wangi atau aromaterapi. Dengan alat tersebut, uap essential oil menyebarkan di udara, sehingga lebih mudah dihirup.

Kamu bisa mengisi diffuser dengan wangi essential oil favoritmu seperti harum bunga, peppermint, tea tree oil, dan lain sebagainya. Kemudian, taruhlah diffuser di ruang tamu atau kamar tidur guna menciptakan wangi khas yang menenangkan.

Linen Spray

© Pexels

Salah satu cara menjaga rumah tetap wangi, yaitu dengan menyemprotkan linen spray. Biasanya linen spray sering dikenal juga dengan sebutan pillow spray. Selain bantal, linen spray juga bisa disemprotkan ke selimut, taplak, atau gorden di tiap bagian rumah.

Jika kamu memilih linen spray dengan kandungan anti-bacterial, maka rumah nggak cuma harum saja, namun juga terbebas dari berbagai bakteri dan kuman. Selain itu, kandungan minyak esensial di dalamnya dapat membantu kamu cepat mengantuk dan rileks sehingga lebih mudah terlelap.

Lilin Aromaterapi

© Pexels

Lilin aromaterapi bisa menyulap rumah menjadi harum mewah, lho. Apalagi kalau kamu ingin melepas penat dengan beraktivitas seperti membaca buku favorit atau menonton film ditemani wangi aromaterapi.

Namun, tetapi hati-hati ketika sedang menyalakan lilin aromaterapi, ya. Terutama letakkan di tempat yang aman dari jangkauan anak-anak dan jauhi dari bahan yang mudah terbakar.

Potpourris

Salah satu hack alami yang bikin rumah jadi harum adalah potpourri. Produk yang bisa jadi hiasan sekaligus wewangian ini terbuat dari campuran tanaman beraroma yang dikeringkan. Pembuatannya pun mudah dan bisa dibikin sendiri kalau kamu punya tanaman yang wangi di rumah. 

Pertama, petik bunga harum atau tanaman beraroma lainnya yang baru mekar, kemudian keringkan selama dua hari. Setelah itu tambahkan garam kasar supaya tanaman awet, dan diamkan selama 3-5 hari. Terakhir, tambahkan minyak esensial agar wangi yang dikeluarkannya bisa menjadi lebih kuat dan tahan lama.

Dupa

© Pixabay

Sama seperti lilin aromaterapi, dupa juga merupakan pengharum ruangan yang mudah terbakar. Saat ujung dupa yang biasanya terbuat tumbuhan seperti kulit kayu, biji, akar, dan bunga dibakar, maka akan mengeluarkan aroma harum.

Jenis wangi dupa mirip seperti kemenyan, cendana, dan kayu manis. Kalau kamu suka pengharum yang mengisi ruangan dengan cepat dan beraroma kuat, dupa cocok untuk dipilih.

Setelah mengetahui berbagai simple hacks untuk bisa bikin rumah wangi ala hotel, mana nih yang pengin banget kamu beli atau coba buat sendiri? Oh iya, tetap sesuaikan wangi kesukaan dengan orang rumah juga, ya!