Anya Geraldine Pilih Patah Hati Berkali-kali Sebelum Menikah Hingga Temukan Pasangan yang Tepat

Della Fadhillah A diperbarui 20 Nov 2023, 22:14 WIB

Fimela.com, Jakarta Anya Geraldine yang semakin dikenal masyarakat luas, kerap tampil di layar kaca tanah air hingga platform online seperti podcast. Dengan berbagai kesibukkannya lah yang membuat ia diundang menjadi bintang tamu di beragam acara. 

Baru baru ini pun ia menjadi pemeran di film Gampang Cuan dan akhirnya diundang ke podcast TS Talks bersama Vino G Bastian. Disitu Anya, Vino, beserta host membahas berbagai topik yang salah satunya terkait pernikahan. 

Pada pembahasan tersebut, Anya Geraldine mengaku tak ingin menikah terburu-buru karena harus dipikirkan dengan matang. Oleh karena itu, di usia 27 tahunnya ini, ia belum menikah. 

"Yang jelas yang pertama itu aku enggak mau buru-buru karena aku mau kalau sekali nikah ya ya udah selamanya. Jangan sampai nanti pisah apalagi kalau udah punya anak. Jadi harus dipikirin dengan sangat matang," ujar Anya Geraldine

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Harus Sama-Sama Siap

Anya Geraldine tampil cantik dengan kaus biru navy yang kasual. Riasan wajah minimalis dengan gaya rambut yang dijepit membuat penampilannya terlihatb menawan, walau sederhana. [Foto: Instagram/anyageraldine]

Menurutnya, kesiapan menempuh jenjang pernikahan dan berumah tangga kelak, adalah suatu hal yang teramat penting. Seperti yang sudah diketahui bahwa kehidupan setelah pernikahan tidaklah mudah dan membutuhkan kesiapan dari segi ekonomi, mental, dan lainnya. 

"Kitanya harus siap, pasangan kita juga harus siap. Juga banyak nih teman-teman yang udah nikahnikah, mikir kan nikah adalah jawaban dari segalanya, tapi bisa aja kalau dua-duanya atau salah satu di antara dua itu ada yang belum siap, itu akan menjadi masalah," katanya. 

 

3 dari 3 halaman

Berusaha Menemukan Orang yang Tepat

Anya Geraldine [Instagram/anyageraldine]

Maka dari itu, Anya lebih memilih berjuang lebih keras untuk mencari orang yang tepat sebagai pasangan hidupnya dibanding harus terburu-buru menikah namun pasangan yang dipilih justru tidaklah tepat. 

"Lebih sedih rasanya kalau kita menderita di dalam pernikahan, satu rumah sama orang yang kita enggak bisa lari dari rumah itu," ungkap Anya. 

"Dibanding lu menderita dulu sekarang, berjuang nyari orang yang benar terus lu sedih berkali-kali patah hati sampai nemuin orang yang benar," timpalnya.