Resep Semur Tempe Kuah Santan Kecap Gurih Sedap

Mimi Rohmitriasih diperbarui 28 Agu 2024, 12:59 WIB

Fimela.com, Jakarta Tempe termasuk bahan makanan yang bisa diolah menjadi beragam masakan lezat dan menggugah selera. Tempe juga kaya akan nutrisi terbaik bagi kesehatan tubuh. Rasanya yang sederhana namun luar biasa lezatnya, tak heran membuat tempe disukai semua usia mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Bicara mengenai masakan tempe, kali ini Fimela memiliki resep semur tempe kuah santan kecap yang gurih sedap. Penasaran seperti apa resepnya? Yuk, simak yang berikut ini.

2 dari 3 halaman

Bahan dan Bumbu

Ilustrasi tempe untuk aneka masakan lezat /copyright shutterstock.com

Bahan

  • 1 papan tempe, iris kotak sesuai selera
  • 200 ml santan kelapa kental
  • 1 batang daun bawang, cincang kasar
  • 3 lembar daun seledri, utuhkan
  • Bawang goreng, secukupnya

Bumbu Halus

  • 1 ruas jari kunyit
  • 3 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 buah cabai keritin
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt kaldu bubuk
  • Penyedap masakan (micin, secukupnya jika suka)
  • 2 sdm kecap manis
3 dari 3 halaman

Cara Membuat

ilustrasi memasak di dapur /copyrightshutterstock/Roman Samborskyi
  1. Goreng tempe yang hendak disemur sebelumnya. Goreng hingga setengah matang atau dengan tingkat kematangan sesuai selera. Angkat kemudian tiriskan dan sisihkan. 
  2. Haluskan bumbu, tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga wangi. 
  3. Masukkan tempe yang telah digoreng ke dalam bumbu, aduk rata. 
  4. Tambahkan santan kelapa dan kecap manis. Aduk semua bahan dan masak dengan api kecil hingga mendidih.
  5. Tambahkan daun bawang dan daun seledri, aduk rata kembali. 
  6. Koreksi rasa, angkat kemudian sajikan dan taburi dengan bawang goreng. 

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah menyukainya.