Fimela.com, Jakarta Desainer Mira Hoeng lewat lini busananya Miwa Pattern baru saja mengumumkan kolaborasinya bersama Kedutaan Besar Sri Lanka untuk Indonesia dan ASEAN. Miwa Pattern merilis koleksi terbarunya yang bertema 'Nil Manel: Blue Lotus.'
Koleksi kali ini terinspirasi dari bunga nasional Sri Lanka yang menggambarkan suatu pencapaian spiritual tertinggi dari seorang manusia dalam kehidupannya. Bunga ini juga mengingatkan semua orang pada hakikat manusia, yang adalah makhluk spiritual yang wajib mengembangkan diri untuk keselarasan hidupnya.
Di Sri Lanka, bunga ini sangat erat berkaitan dengan pengetahuan akan kebenaran dan kebijaksanaan pikiran. Seperti halnya bunga lotus lainnya, bunga ini tumbuh dan berkembang cantik dawri lumpur.
Kolaborasi Miwa Pattern X Kedubes Sri Lanka
Koleksi 'Nil Manel: Blue Lotus' ini menghadirkan busana semi formal yang mencakup baju atasan, gaun, bawahan, dan aksesori lain, seperti tas, syal, tas belanja, hingga tumblr limited edition bersama Thermos. Mira Hoeng menawarkan variasi sentuhan motif khas Miwa yang cerah ceria dan penuh makna kebaikan.
Motif ini kemudian menjadi fokus dari tagline Miwa, yaitu menyebarkan kebahagiaan lewat motifnya. Untuk itu, sebagian dari keuntungan yang didapatkan dari penjualan koleksi ini akan didonasikan untuk sekolah-sekolah di pedalaman hutan Sri Lanka.
Beberapa sekolah di sana tertinggal dan membutuhkan donasi kemanusiaan untuk melanjutkan operasionalnya. Semua donasi akan disalurkan langsung kepada penerima bantuan dengan pengawasan dari Kedutaan Besar Sri Lanka di Indonesia.
Kolaborasi Miwa Pattern X Kedubes Sri Lanka
"Proyek ini merupakan kombinasi sempurna yang memadukan seni, kreativitas, dan aksi kemanusiaan. Kedutaan Besar Sri Lanka bangga dan merasa terhormat bisa bekerjasama dengan sosok seperti Mira Hoeng dan bersama-sama melakukan sesuatu untuk kebaikan kemanusiaan," ungkap Duta Besar H.E. Jayanath Colombage.
Semua koleksi ini bisa didapatkan secara online dengan menghubungi customer service MIWA di +6282122086890 dan di semua gerai offline Miwa. Penasaran?