Fimela.com, Jakarta Meningkatnya kadar asam urat dapat menyebabkan rasa nyeri pada beberapa bagian sendi. Perubahan pada pola makan menjadi langkah yang dapat dilakukan untuk menurunkan kadar asam urat dan mengurangi rasa nyeri tersebut. Para penderita asam urat pun perlu untuk mengetahui makanan apa saja yang menjadi pantangan.
Namun, tak perlu khawatir karena masih ada beberapa makanan bernutrisi yang cocok dikonsumsi untuk pengidap asam urat. Termasuk jenis-jenis sayuran yang bisa dimasak dengan berbagai cara. Misalnya saja kentang, wortel, brokoli, kale, dan terong. Sayur-sayuran tersebut tergolong memiliki kandungan purin yang rendah dan antioksidan sehingga dapat mengendalikan kadar asam urat.
Di bawah ini, terdapat beberapa pilihan resep sayur yang dapat dikonsumsi, terutama bagi penderita asam urat. Langsung cek aja, yuk!
1. Resep Sayur Sop Brokoli dengan Kentang
Bahan:
- 1 bungkul brokoli, potong sesuai selera
- 1 buah kentang, kupas potong dadu
- 1 buah wortel, iris bulat tipis
- 100 gram daging dada ayam, potong dadu
- 1 batang daun bawang, cincang kasar
- 1 batang seledri, biarkan utuh
- 1 sdm bawang merah goreng
- 1 liter air
Bumbu:
- 3 siung bawang putih, memarkan
- 1 sdt garam
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/5 sdt kaldu ayam bubuk
- 1/4 sdt gula
Cara Membuat:
- Rebus air hingga mendidih kemudian masukkan bawang putih ke dalam rebusan air. Tunggu hingga aroma bawang wangi.
- Masukkan potongan daging ayam, masak hingga setengah matang.
- Masukkan kentang ke dalam rebusan air dan bawang, masak kentang hingga setengah matang.
- Masukkan wortel dan brokoli, tunggu hingga semua bahan mulai matang.
- Masukkan daun bawang dan daun ketumbar. Aduk rata.
- Tambahkan garam, lada bubuk. kaldu ayam bubuk dan gula. Aduk semua bahan, koreksi rasa. Tambahkan bumbu yang dinilai masih kurang.
- Masukkan bawang goreng agar rasa sop brokoli campur kentang ini semakin menggugah selera.
2. Resep Kari Ayam Kentang Wortel
Bahan:
- 250 g daging ayam
- 100 g kentang
- 100 g wortel
- 65 ml santan kental (boleh instan)
- 1 buah bawang bombay
- 2 sdm bumbu kari bubuk
- 1 batang daun bawang
- 2 lembar daun jeruk
- gula, garam dan lada secukupnya
- air secukupnya
Bumbu Halus:
- 4 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
Cara Membuat:
- Cuci bersih ayam, lumuri jeruk nipis jika perlu, lalu bilas. Kupas dan potong-potong bawang bombay, kentang dan wortel, sisihkan.
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan potongan bawang bombay, tumis hingga transparan.
- Masukkan ayam, tuang air secukupnya, masak selama 20 menit atau hingga ayam matang.
- Masukkan kentang dan wortel. Masukkan bumbu kari, daun bawang, daun jeruk, gula, garam dan lada secukupnya. Aduk rata.
- Jika dirasa sudah empuk semua bahan, masukkan santan, aduk rata.
- Masak lagi agak lama hingga kuah mengental. Tambahkan air jika terlalu kering. Tes rasa, jika sudah pas, angkat.
3. Resep Bening Mie Brokoli Wortel
Bahan:
- 1 keping mie telur
- 2 buah wortel
- 250 gram brokoli, potong sesuai selera
- 3 siung bawang putih, geprek
- 1 sdm bawang merah goreng
- 1 batang daun bawang
- 1 batang seledri
- Garam, lada bubuk, penyedap dan kaldu ayam (secukupnya)
Cara Membuat:
- Siapkan semua bahan.
- Rebus air kira-kira sebanyak 1 liter.
- Masukkan bawang putih, garam dan lada bubuk secukupnya. Aduk rata.
- Rebus wortel hingga setengah matang, tambahkan brokoli dan mie ke dalam rebusan air bersama bumbu. Masak sampai matang.
- Tambahkan daun bawang, daun seledri, penyedap, kaldu ayam bubuk dan bawang goreng secukupnya.
- Aduk rata semua bahan, masak hingga mendidih. Koreksi rasa.
- Angkat kemudian sajikan.
4. Resep Terong Bakar Sambal Terasi
Bahan:
- 2 buah terong ungu
- 1 buah tomat
- 7 buah cabai rawit
- 3 buah cabai keriting
- 1 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1 sdm terasi bakar
- Gula dan penyedap secukupnya
Cara Membuat:
- Cuci bersih terong kemudian bakar hingga layu serta matang.
- Sisihkan sebentar, tinggal untuk memasak sambal.
- Goreng tomat, cabai rawit, cabai keriting, bawang putih dan bawang merah hingga layu serta matang.
- Bakar atau goreng terasi hingga matang.
- Siapkan cobek, haluskan bumbu yang telah digoreng kemudian tambahkan gula, garam dan penyedap masakan secukupnya.
- Siapkan piring saji, letakkan terong yang telah dibakar di atas piring kemudian siram dengan sambal tomat terasi di atasnya.
- Terong bakar sambal terasi sudah jadi dan siap untuk dinikmati.
5. Resep Tumis Kale
Bahan:
- 1 ikat kale, potong-potong
- 2 siung bawang putih, cincang
- 2 siung bawang merah, cincang
- 4 buah cabai rawit
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt gula pasir
- lada bubuk dan garam secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus daun kel sebentar hingga layu. Tiriskan.
- Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, masukkan cabai rawit dan tumis lagi hingga sedap.
- Masukkan daun kale, aduk rata. Tuang saus tiram, gula dan lada bubuk. Aduk rata.
- Tes rasa, jika kurang asin, tambahkan garam secukupnya. Aduk rata.
Sajian di atas sangat menyehatkan dan baik dikonsumsi untuk menurunkan asam urat. Selamat mencoba ya, Sahabat Fimela!
Penulis: Syifa Azzahra