Fimela.com, Jakarta Aktivitas yang super padat memang menuntut kaum urban harus serba cepat dan tahan banting. Maraton dari meeting satu ke meeting lain dari pagi sampai sore, hangout sama teman, hingga ikutan komunitas yang mendukung hobi mungkin sudah jadi hal yang nggak asing lagi. Ini juga yang sering kamu alami, Sahabat Fimela?
Gempuran aktivitas yang super padat ini nggak hanya bikin badan lelah. Hal ini juga yang bikin kaum urban memiliki tingkat stres yang tinggi dan mudah mengalami burnout. So, penting banget menjaga mental tetap sehat supaya kamu tetap bisa produktif dan menjalani aktivitas harian dengan maksimal.
Jadi, gimana sih cara menjaga mental agar tetap sehat? Menyeimbangkan gaya hidup adalah kuncinya! Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu coba, apa saja sih?
What's On Fimela
powered by
Bangun Tidur Jangan Langsung Main HP, Lakukan Meditasi Rutin
Hayo ngaku, siapa nih yang begitu bangun tidur langsung mengecek notifikasi di smartphone? Entah itu karena kepikiran revisi dari si bos, mengecek progress kerjaan, atau mungkin sekadar ingin dapat update dari media sosial saja. Eits, ternyata hal ini bukan kebiasaan baik, justru bisa meningkatkan stres dan kecemasan.
Tahan dulu main HP saat bangun tidur dan cobalah rutin melakukan meditasi di pagi hari. Meditasi bisa membantu seseorang mendapatkan mindfulness, yaitu menenangkan pikiran dan memusatkan perhatiannya pada situasi saat ini. Proses tersebut bisa membantu lebih terhubung pada pikiran dan batin serta mencegah emosi negatif seperti stres.
Disarankan untuk bangun lebih awal dan mulailah melakukan meditasi selama 10-15 menit. Ambil posisi tubuh yang nyaman yaitu tegap sambil duduk bersila, pejamkan mata dan lakukan pernapasan natural untuk mencapai relaksasi. Fokus pada setiap napas yang ditarik dan dihembuskan, tujuannya adalah untuk melatih pikiran agar tenang dan terkoneksi dengan diri sendiri.
Stretching di Sela Kesibukan Kerja
Tenggelam dalam tumpukan kerjaan yang ada memang sering bikin kamu nggak sempat melakukan hal lain. Terlalu lama duduk di depan laptop jelas bisa memicu kondisi stres dan berbagai masalah tubuh lainnya, seperti nyeri punggung. Jadi, penting banget nih menyeimbangkan kegiatan tersebut dengan melakukan stretching di sela kesibukan di depan laptop.
Stretching atau peregangan punya banyak manfaat seperti melancarkan peredaran darah, membuat tubuh lebih lentur, serta memperbaiki postur tubuh yang bisa berakibat melemahnya otot dan menyebabkan gangguan pada sendi serta otot. Aktivitas peregangan ini juga bisa meminimalisir rasa stres akibat tekanan pekerjaan yang menumpuk karena mengendurkan otot yang tegang sehingga pikiran bisa lebih tenang.
Atur Meja Kerja Senyaman Mungkin
Sadar nggak sih kalau meja kerja yang berantakan bisa mengganggu produktivitas? Bekerja dengan meja yang berantakan ternyata bisa mengganggu pola pikir yang mempengaruhi hasil pekerjaan. Hal ini juga yang bisa memicu stres berlebihan.
Jadi, pastikan atur meja kerja senyaman mungkin yang juga bisa memberikan rasa nyaman saat bekerja. Bersihkan secara berkala, jangan biarkan ada tumpukan kertas atau barang yang bisa membuat kamu kesulitan mencari sesuatu. Kalau punya meja kerja yang nyaman dan rapi, bekerja pun bisa jadi lebih semangat!
Seimbangkan dengan Pilihan Makanan yang Baik dan Pasti Enak
Good food, good mood. Kalimat tersebut bukan hanya sekadar ungkapan, karena kenyataannya makanan favorit bisa memberikan efek stress relief dari padatnya aktivitas sehari-hari. Jadi, sesibuk apapun kamu hari ini, jangan lupa ucapkan terima kasih pada tubuh yang sudah bekerja keras dengan menikmati makanan enak. Namun, sayangnya nggak semua makanan enak itu terbuat dari bahan yang baik buat tubuh, misalnya tinggi lemak.
Worry no more, sekarang kamu bisa menikmati makanan sehat yang terbuat dari bahan-bahan alami berkualitas seperti Mie Sedaap Baked. Ini dia inovasi terbaru Mie Sedaap Baked yang diproduksi melalui proses pemanggangan (tidak digoreng) sehingga lebih rendah lemak, tanpa tambahan MSG, tanpa pewarna buatan serta terbuat dari bahan alami berkualitas. Sebagai pilihan karbohidrat yang istimewa, kamu tinggal menambahkan sayuran dan menu protein lainnya sesuai selera untuk menciptakan sajian makanan yang enak tapi baik bagi tubuh.
Mie Sedaap Baked hadir dalam 2 varian rasa, yaitu Mie Sedaap Baked rasa Mie Instan Goreng yang terbuat dari bayam dan dilengkapi dengan topping Crispy Seaweed yang menambah kelezatannya. Ada lagi varian Mie Sedaap Baked rasa Soto yang terbuat dari bayam dan kunyit pilihan yang dilengkapi dengan topping Koya Gurih dan Crunchy Daun Jeruk.
Dengan sensasi rasa yang lezat, Mie Sedaap Baked bisa menjadi pilihan mindful eating yang melepaskan stres dari padatnya aktivitas sehari-hari. Yuk, temukan informasi produk selengkapnya dengan follow Instagram @miesedaapbaked dan cobain langsung kelezatan Mie Sedaap Baked sekarang!