Ammar Zoni Sebut Tak Sanggup Nafkahi Keluarga saat Dipenjara, Rela jadi Driver Ojol Usai Bebas

Rivan Yuristiawan diperbarui 20 Okt 2023, 18:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Keterlibatannya dalam kasus penyalahgunaan narkoba membuat Ammar Zoni harus menerima konsekuensi besar. Selain menjalani hukuman penjara, ia pun harus rela kehilangan banyak pemasukan selama menjadi pesakitan. Bahkan, ia mengaku tak sanggup untuk membiayai kehidupan keluarganya.

Hal itu dikatakan Ammar Zoni saat jadi tamu dalam podcast Deddy Corbuzier yang diunggah di platform YouTube. Terang-terangan, ia mengaku tak bisa memberi nafkah pada Irish Bella selama empat bulan karena tabungannya sudah habis tak tersisa.

"Gue masih bertanggung jawab di angka (nafkah) bulan ketiga dari tabungan gue. Setelah itu gue mulai lagi dari nol sekarang. Tabungan habis, tujuh bulan nggak ngapa-ngapain. Tiga bulan masih nafkahin, setelah tiga bulan nggak sanggup juga," kata Ammar Zoni di YouTube Channel Deddy Corbuzier.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Sewakan Rumah

Ammar Zoni. (Foto: KapanLagi.com®/Budy Santoso)

Lebih lanjut, Ammar Zoni bahkan sampai memberi saran pada Irish Bella untuk menyewakan rumah mereka untuk mendapat tambahan uang guna memenuhi berbagai kebutuhan. Alhasil, saat ini Irish Bella disebut tinggal di rumah orangtuanya, sementara dirinya tinggal bersama sang ayah yang sedang sakit.

"Makanya gue bilang Irish, rumah yang ditempati sekarang itu disewain saja. Jadi dia sekarang pindah ke rumah orangtuanya," bebernya.

3 dari 3 halaman

Siap Bekerja Apapun

Ammar memilih tinggal bersama sang ayah karena sedang sakit. Meski tak menceritakan secara detail penyakit sang ayah, tapi ia mengatakan ayahnya menderita penyakit yang cukup serius sehingga dirinya harus fokus menjaga sang ayah. [Foto: Budy Santoso/KapanLagi.com]

Lantaran belum lagi mendapat pekerjaan pasca bebas dari penjara, Ammar Zoni pun mengaku siap untuk bekerja apapun sebagai bentuk tanggung jawabnya pada keluarga. Bahkan, ia tak segan untuk menjadi pengemudi ojek online jika memang keadaan memaksanya untuk melakukan hal tersebut.

"Apapun yang bisa jadi kerjaan, kasarannya jadi (driver) grab pun dijalanin aja. Maksudnya kalau harus, memang harus (dilakukan)," kata Ammar Zoni.