Menikmati Akhir Pekan dengan Kuliner khas Jerman

Ayu Puji Lestari diperbarui 18 Okt 2023, 18:11 WIB

Fimela.com, Jakarta Kuliner seru bersama dengan orang tersayang memang selalu menyenangkan. Nah, di bulan oktober ini ada festival kuliner yang bisa kamu kunjungi. Event tahunan Oktoberfest kembali hadir tahun ini.

Festival dan pesta ala Jerman ini akan kembali hadir di SMS pada hari Jumat, 27 Oktober 2023. Bertempat di Unity Stage, Oktoberfest tahun ini akan kembali dengan lebih besar dan meriah dengan menghadirkan pengalaman berpesta dalam balutan tradisi dan nuansa Jerman, serta all you can eat traditional Bavarian buffet.

Di Oktoberfest kamu bisa menyantap annexa kuliner khas Jerman. All you can eat traditional Bavarian buffet yang akan disajikan adalah makanan khas Jerman seperti pork knuckle, German bratwurst, serta beragam side dish dan dessert akan memanjakan lidahmu.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Dari Live Music hingga Interactive Games akan Menyeramakkan Oktoberfest

Keseruan di Oktoberfest, tak hanya kuineran khas Jerman tapi juga live music/copyright SMS

Para pengunjung juga akan dihibur dengan live music performance, serta interactive games seperti bull riding, king hammer, hingga dunk tank. Yang pasti menghibur dan seru.

“Dari tahun-tahun sebelumnya, perayaan Oktoberfest di SMS selalu meriah dan menyenangkan. Oleh karena itu, tahun ini, kami akan kembali menghadirkan Oktoberfest dan berbagi pengalaman seru ini dengan SMSLovers.” ujar Tommy, Center Director SMS.

Sahabat Fimela cutup membeli tiket Rp. 200.000 (Regular) dan Rp. 450.000 (VIP), kaum dapat menikmati all you can eat traditional Bavarian buffet sepuasnya. Tiket Oktoberfest dapat dibeli secara online di loket.com, atau offline di The Barrels di Downtown Walk – SMS 1 dan Casa Barrels di Downtown Walk - SMS 2. Yang terpenting, Oktoberfest ini hanya untuk kamu yang sudah berusia 21 than lebih ya.