Dapat Penghargaan di Marie Claire Asia Star Awards, Laura Basuki Mengaku Tak Menyangka

Musa Ade diperbarui 13 Okt 2023, 19:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Baru-baru ini, Laura Basuki mendapat penghargaan di Busan International Film Festival 2023 (BIFF). Perempuan kelahiran 9 Januari 1988 ini mendapat penghargaan Asia Wide Award dalam Marie Claire Asia Star Award.

Tak ayal hal tersebut membuat Laura menjadi bahagia dan kaget. Penghargaan itu didapat Laura atas penampilannya di film 24 Jam Bersama Gaspar.

"Aku dapat penghargaan dari Claire. Happy," ujar Laura Basuki di XXI Senayan City, Jakarta Pusat, seperti yang dilansir dari KapanLagi.com.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Tidak Menyangka

Pasalnya, perempuan berdarah Jawa, Tionghoa, dan Vietnam itu hadir untuk menyaksikan film '24 Jam Bersama Gaspar' di festival internasional. Ia mengaku kaget sekaligus senang atas penghargaan yang didapatkan. [Instagram/laurabas]

Awalnya Laura hanya datang untuk menyaksikan film 24 Jam Bersama Gaspar di festival internasional. Akan tetapi tiba-tiba namanya diumumkan lantaran meraih penghargaan.

"Nggak nyangka sih, soalnya aku ke sana emang untuk premiere. Tiba-tiba dapat penghargaan bonus banget," jelasnya.

3 dari 3 halaman

Puas

"Nggak nyangka sih, soalnya aku ke sana emang untuk premiere. Tiba-tiba dapat penghargaan bonus banget," kata Laura. [Instagram/laurabas]

Laura Basuki mengaku jika dirinya senang lantaran film yang dibintanginya bisa dinikmati oleh publik internarional. Ia juga mengaku puas melihat keseluruhan film 24 Jam Bersama Gaspar.

"Seru banget kemarin akhirnya aku nonton film 24 Jam Bersama Gaspar pertama kali, happy banget dengan filmnya ketemu sama sineas Indonesia juga di sana," tutupnya.

Tag Terkait