Tidak harus model baju yang sama, bisa pilih motif batik yang serasi seperti keluarga Atta-Aurel dengan batik sekar jagat Yogyakarta dari GodSlave x @lindamariani_official berikut ini. [@attahalilintar]
Sementara Christian Sugiono tampil kompak kenakan kemeja batik asimetris, sang mama Titi Kamal tampak menawan dengan dress batik berekor. FYI, mereka mengenakan batik tumpal wayang Solo dan motif Sawunggaling dari @innecollection.custom! [@titi_kamall]
Atau bisa juga kompakan kenakan dress kombinasi batik dan satin seperti Yasmine Wildblood bersama dua buah hatinya ini. [@yaswildblood]
Ramzi dan sang putri Asila Maisa kompak kenakan busana batik megamendung warna peach dengan corak yang berbeda. Bapak-anak kece banget! [@snapnuel]
Keluarga Dwi Sasono mengusung konsep batik Nusantara. Tiap anggota keluarga mengenakan desain dan motif batik yang berbeda. Seru ya! [@dwisasono]
Begitu juga dengan keluarga VJ Daniel yang mengenakan busana wastra Nusantara dengan desain dan motif berbeda nuansa cerah. [@vjdaniel]
Styling keren dari Imelda Untoro pada Riafinola bersama dua putri cantiknya Naura Ayu dan Neona Ayu. Mereka mengenakan batik tulis Madura autentik dari @yuanatanaya.official. [@imeldaimew]