Fimela.com, Jakarta Jerawat merupakan masalah kulit yang umum dialami oleh banyak orang di seluruh dunia. Karena masalah ini, tak sedikit orang yang kehilangan rasa percaya dirinya. Beberapa bahkan sampai frustasi apalagi jika jerawat yang dialami begitu bandel dan sulit diatasi.
Sebenarnya, ada banyal cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi jerawat. Selain perawatan medis, beberapa banyak bahan alami dipercaya mampu membantu mengatasi jerawat dengan lebih efektif. Bahan alami ini juga bisa bikin kulit lebih cerah dan awet muda. Penasaran apa saja bahan alami tersebut? Yuk, simak yang berikut.
What's On Fimela
powered by
Tea Tree Oil (Minyak Kayu Putih)
Minyak tea tree memiliki sifat anti-inflamasi dan antimikroba yang bisa membantu mengurangi peradangan. Ini dipercaya efektif membunuh bakteri penyebab jerawat. Gunakan dengan hati-hati bahan alami ini. Encerkan ke telapak tangan sebelum mengoleskan ke kulit yang berjerawat. Kamu juga bisa memanfaatkan kapas dan mengaplikasikannya ke kulit.
Lidah Buaya
Gel lidah buaya memiliki sifat anti-inflamasi dan membantu dalam penyembuhan kulit. Terapkan gel lidah buaya segar secara langsung pada jerawat untuk mengurangi peradangan. Selain membantu mengatasi jerawat, bahan alami ini efektif membuat kulit tampak lebih segar dan bercahaya.
Madu
Madu alami memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi yang membantu mengatasi jerawat. Kamu bisa menggunakannya sebagai masker wajah atau sebagai perawatan spot. Oleskan secara merata ke kulit yang berjerawat. Selain mengatasi jerawat, ini juga bermanfaat mengencangkan dan mencerahkan kulit.
Minyak Jojoba
Minyak jojoba memiliki kemiripan dengan minyak alami kulit manusia sehingga tidak menyumbat pori-pori. Ini membantu menjaga kulit tetap lembap tanpa memicu jerawat. Ini bisa membuat kulit tampak lebih halus dan terawat.
Kunyit
Kunyit mengandung senyawa kurkumin yang memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan. Kamu bisa membuat masker wajah dengan kunyit dan yogurt. Kamu juga bisa membuat masker dari kunyit segar yang dipadukan dengan madu atau gula sebagai scrub kulit. Tak hanya mengatasi jerawat, ini juga mengangkat sel kulit mati, mengatasi komedo dan mencerahkan kulit.
Minyak Kelapa
Minyak kelapa memiliki sifat antimikroba dan anti-inflamasi. Ini bisa membantu membersihkan pori-pori dan mengurangi masalah jerawat. Aplikasikan minyak kelapa di kulit kamu secara rutin setidaknya satu kali dalam sehari untuk dapatkan hasil yang maksimal.
Pepaya
Enzim papain dalam pepaya membantu menghilangkan sel-sel kulit mati yang bisa menyumbat pori-pori. Pepaya juga mengandung vitamin C yang baik untuk kesehatan pun kecantikan kulit.
Minyak Lavender
Minyak lavender memiliki sifat antimikroba dan anti-inflamasi yang membantu mengatasi jerawat dan meredakan peradangan. Ini juga membantu membuat kulit tampak lebih segar, lembut dan terawat.
Baking Soda
Baking soda memiliki sifat eksfoliasi yang membantu membersihkan pori-pori dan mengurangi jerawat. Encerkan dengan air sebelum menggunakannya sebagai scrub.
Minyak Teh Hijau
Minyak dari teh hijau mengandung antioksidan yang membantu melawan peradangan dan meredakan jerawat. Ini bisa mengempeskan jerawat di waktu yang singkat. Ini juga bantu mencegah munculnya jerawat yang lebih parah ke depannya.
Itulah sekian bahan alami yang bermanfaat untuk mengatasi masalah jerawat membandel. Meski begitu, menggunakan bahan alami ini saja tidak cukup optimal dalam mengatasi masalah jerawat. Penting untuk menerapkan pola hidup sehat, menghindari makanan penyebab jarawat dan peradangan, hindari stres, dan menjaga kebersihan kulit demi dapatkan kulit lebih terawat bebas jerawat. Semoga informasi ini bermanfaat.