Dekat Dengan Isu LGBT, Ternyata Aming Sudah Hijrah Sejak Dulu

Sagita Randistya diperbarui 22 Sep 2023, 17:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Supriatna Sugandhi atau yang akrab disebut Aming, baru-baru ini berbincang dengan Helmy Yahya untuk keperluan podcast di kanal YouTube Helmy Yahya Bicara. Dalam perbincangan itu Aming bercerita mengenai kehidupannya, termasuk perihal LGBT dan hijrah.

Dikenal sebagai artis dan pelawak sejak dulu, Aming mempunyai ciri khas berdandan dan berpakaian layaknya seorang wanita. Karena hal itu dirinya sering dikatakan banci dan membuat warganet berfikir dirinya penyuka sesama jenis. Dibalik itu semua ternyata komedian tersebut termasuk orang yang cukup religius sejak dulu.

“Gua sempet ikutan pesantren kilat. Dulu gua sempet ikutan kajian sama Aa Gym,” kata Aming. “Hal-hal kayak gitu gaperlu gua publish ya,” tegasnya.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Mengenai LGBT

Totalitas Aming saat dandan bak perempuan. (Sumber: Instagram/amingisback)

Simbol pelangi sudah dikenal banyak kalangan sebagai icon LGBT. Cara berpakaian Aming saat dahulu membuat netizen berfikir dirinya merupakan seseorang yang masuk kedalamnya, karena komedian tersebut berpakaian berwarna-warni layaknya pelangi.

“Pelangi itu ga melulu tentang LGBT,” kata Aming. “Pelangi itu ciptaan Tuhan, beberapa manusia, kultur komunitas semuanya klaim itu sebagai iconnya mereka dan gapapa,” tambahnya.

Aming termasuk orang yang netral mengenai isu LGBT. Dia selalu menghargai apapun pilihan yang orang lain pilih untuk dirinya sendiri sebagai individu.

“Gua ga nerima (LGBT), gua ga juga nolak, tapi gua respect tentang apa yang jadi pilihan manusia,” ucap Aming.

3 dari 3 halaman

Hijrah Sejak Dulu

Aming dikenal dengan gaya nyentriknya yang kerap berdandan ala perempuan. [@amingisback].

Merasa terganggu dirinya dikatakan sebagai manusia penyuka sesama jenis, Aming merupakan orang yang religius dan ternyata sudah hijrah semenjak dulu. Tetapi Aming tidak menginginkan hal itu menjadi konsumsi publik, karena bagu dirinya urusannya dengan Tuhan itu urusan pribadi.

“Kalau masalah hijrah, dari dulu gua tuh udah hijrah dengan catatan spiritual,” kata Aming.

“Gua tuh udah hijrah spiritual, bukan hijrah atribut dan itu urusan gua, gaada yang tau,” tambahnya.

Kini dirinya sudah mengubah penampilan seperti laki-laki pada umumnya, tidak berpakaian seperti dulu layaknya perempuan.

“Tapi kalau ada yang bilang hijrah ‘Amin’ gitu kan,” papar Aming.