6 Tanda Anak Cerdas dan Memiliki IQ Tinggi, Orang Tua Wajib Tahu

Denisa Aulia diperbarui 26 Sep 2023, 15:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Anak-anak dengan IQ tinggi, sering disebut sebagai anak-anak berbakat, memiliki potensi intelektual yang luar biasa dan memperlihatkan prestasi akademis yang cemerlang. Mereka dapat menunjukkan pemahaman dan keterampilan yang unggul di berbagai bidang, mulai dari matematika hingga bahasa. Namun, penting untuk memahami bahwa kecerdasan mereka tidak hanya terbatas pada aspek akademis, melainkan juga mencakup berbagai dimensi kehidupan mereka.

Dikutip dari Byrdie.com, Anak-anak berbakat seringkali memiliki IQ yang tinggi, yang merupakan ukuran kemampuan kognitif mereka. Namun, kecerdasan mereka tidak terbatas pada satu bidang tertentu. Mereka dapat menonjol dalam berbagai disiplin ilmu, seperti sains, seni, musik, atau bahkan dalam keterampilan sosial. Hal ini menunjukkan kemampuan mereka untuk berpikir kreatif, memecahkan masalah, dan beradaptasi dengan berbagai situasi. Ini adalah contoh dari kecerdasan yang multifaset, yang memungkinkan mereka untuk mengembangkan minat dan bakat yang beragam.

Walaupun memiliki kecerdasan yang tinggi adalah anugerah, anak-anak berbakat juga dapat menghadapi tantangan tertentu. Mereka mungkin merasa berbeda dari teman-teman sebaya mereka, dan ini bisa menyebabkan masalah sosial atau emosional. Oleh karena itu, dukungan yang baik dari orangtua, guru, dan lingkungan mereka sangat penting.

Anak-anak cerdas memerlukan pembinaan yang tepat guna mengoptimalkan potensi mereka. Ini dapat mencakup program pendidikan khusus, seperti kelas akselerasi atau proyek penelitian yang menantang. Selain itu, penting untuk memberikan mereka kebebasan untuk mengejar minat dan gairah mereka sendiri, karena ini dapat memelihara semangat belajar dan eksplorasi. Dilansir dari Learningliftoff.com, berikut adalah tanda-tanda anak cerdas dan memiliki IQ yang tinggi.

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

1. Memori yang hebat

Anak dengan IQ tinggi memiliki memori yang hebat dan keterampilan membaca yang lebih awal (foto Pexels/Andrea Piacquadio)

Memiliki daya ingat yang baik adalah hal yang penting bagi anak-anak untuk belajar dan menyimpan informasi baru. Anak-anak dengan IQ yang tinggi memiliki daya ingat yang luar biasa ketika menerima informasi baru, baik di rumah, maupun id sekolah. Menurut psikolog sekaligus penulis, Tracy Packiam Alloway, memori atau daya ingat berkaitan dengan pengambilan keputusan sehari-hari. Anak yang memiliki daya ingat yang kuat mampu mengambil keputusan dengan baik. Namun, penelitian menunjukkan bahwa anak-anak dengan daya ingat yang baik juga lebih baik dalam berbohong. Jadi, orang tua harus lebih berhati-hati dalam mendidik anak supaya anak mampu menggunakan daya ingatnya dengan benar.

2. Keterampilan membaca lebih awal

Rata-rata, anak yang cerdas mulai mengenali dan membaca kata-kata sebelum usia empat tahun, sedangkan sebagian anak-anak lainnya mendekati usia enam atau tujuh tahun. Ada banyak tahap dalam belajar membaca bagi anak-anak. Sebagian besar anak-anak mungkin akan merasa bosan dengan hal tersebut. Akan tetapi, anak-anak dengan IQ tinggi mungkin merasa bahwa belajar membaca adalah suatu proses yang menyenangkan.

3 dari 4 halaman

3. Rasa ingin tahu

Anak yang cerdas memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dan kemampuan bermusik yang hebat (foto: Pexels/Anna Shvets)

Menurut HArvard Business Review, rasa ingin tahu sama pentingnya dengan kecerdasan. Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi adalah indikator yang baik untuk kesuksesan. Anak-anak yang cerdas cenderung menunjukkan rasa ingin tahu yang tinggi. Anak-anak yang sering bertanya adalah tanda bahwa mereka memiliki dorongan yang kuat untuk belajar. Mereka selalu mencari peluang untuk belajar di mana pun mereka berada. Hal tersebut dapat mengembangkan pikiran dan kecerdasan mereka.

4. Kemampuan musikal

Banyak penelitian yang menunjukkan hubungan antara kemampuan musikal dengan kecerdasan. Para peneliti percaya bahwa anak-anak yang menerima pendidikan musikal juga mampu dalam menyerap pendidikan akademis. Anak-anak cerdas memiliki kemampuan dalam bermusik, seperti bermain piano, gitar, drum, dan sebagainya. Disarankan bagi orang tua untuk memperkenalkan anak-anak pada musik sejak usia dini. Para peneliti percaya bahea pelatihan musikal dapat memengaruhi otak anak dan mengasah kemampuannya untuk berpikir kreatif.

4 dari 4 halaman

5. Menetapkan standar tinggi

Anak dengan IQ tinggi menetapkan standar tinggi dan menyukai berbicara dengan orang dewasa (foto: PExels/Kampus Production)

Anak-anak yang pintar cenderung mentapkan standar yang tinggi untuk diri mereka sendiri. Pada dasarnya, mereka memiliki naluri untuk memperbaiki diri dan melakukan yang terbaik dalam hal-hal yang penting bagi diri mereka. Dorongan ini dapat membantu mereka dalam mempelajari keterampilan baru, termasuk mata pelajaran di sekolah dengan sebaik-baiknya. Selain itu, tanda kecerdasan anak juga bisa dilihat dari perilaku mereka yang menyukai dan menggeluti bidang tertentu.

6. Menyukai berbicara dengan orang dewasa

Anak-anak berbakat sering kali mendapat julukan little adults atau anak kecil yang dewasa karena kematangan mereka. Anak-anak yang cerda memiliki kesadaran lebih besar akan peristiwa-peristiwa yang terjadi saat ini. Selain itu, mereka juga cenderung menyukai berbicara dengan orang-orang dewasa daripada dengan anak-anak seusianya. Misalnya, dalam sebuah pesta ulang tahun, anak yang cerdas biasanya lebih sering berbicara dengan para orang dewasa. Mereka yang menikmati percakapan dan berbicara tentang berbagai topik juga merupakan sebuah tanda kecerdasan pada anak-anak

 

Penulis: Denisa Aulia

#BreakingBoundariesSeptember