Fimela.com, Jakarta Selain masalah kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi juga menjadi masalah yang umum dialami hampir semua orang di era modern seperti sekarang ini. Pola makan yang tidak teratur, stres dan banyaknya pikiran, memicu seseorang mengalami kenaikan tekanan darah yang cukup signifikan. Dan saat tekanan darah tinggi, tentunya ini bisa sangat berbahaya buat kesehatan. Ini isa memicu stroke dan pecahnya pembuluh darah.
Untuk bantu turunkan tekanan darah tinggi, sebenarnya ada beberapa minuman yang bisa dikonsumsi setiap hari. Minuman ini terbilang sangat lezat dan kaya manfaat. Tak hanya menurunkan tekanan darah, ini juga dipercaya bantu turunkan kolesterol. Penasaran apa saja resepnya?
Resep Jus Buah Bit Segar
Bahan
- 1 buah bit, dikupas
- 2 buah apel
- 3 buah mentimun kecil
- 1/4 buah nanas, dikupas
- 1 ruas jari jahe (optional)
Cara Membuat
- Cuci bersih semua bahan buah.
- Potong semua bahan buah.
- Masukkan semua bahan ke slow juicer atau blender, jika tak punya slow juicer. Blender hingga semua bahan tercampur.
- Jus buah bit segar bisa langsung dinikmati.
Resep Jus Kiwi
Bahan
- 2 buah kiwi
- 150 ml air
- 1 sdm madu (optional)
- es batu secukupnya
Cara Membuat
- Kupas dan potong-potong buah kiwi.
- Siapkan blender, masukkan buah kiwi, madu dan air es, lalu blender semuanya hingga halus.
- Tuang hasil blenderan ke dalam gelas.
- Tambahkan es batu secukupnya jika suka.
- Nikmati jus kiwi segar untuk menjaga kesehatan.
Resep Jus Timun Pir
Bahan
- 1 buah mentimun
- 1 buah pir
- 1 sdm air jeruk lemon
- 2 sdm madu
- 200 ml air putih
- Es batu secukupnya
Cara Membuat
- Cuci bersih, kupas secukupnya dan potong-potong mentimun dan pir.
- Masukkan mentimun, pir, air jeruk lemon, madu, dan air putih ke dalam blender.
- Blender hingga halus dan rata.
- Masukkan es batu secukupnya di gelas. Tuang jus ke dalam gelas.
Resep Jus Nanas Mentimun
Bahan
- 1 buah nanas, ukuran kecil
- 1 buah timun, ukuran sedang
- 100 ml air
- 1 sdm madu (opsional)
- Es batu secukupnya
Cara Membuat
- Kupas dan cuci bersih nanas dan timun.
- Potong nanas dan timun menjadi lebih kecil.
- Masukkan nanas, timun, dan air ke dalam blender.
- Hancurkan sedikit es batu, masukkan ke blender. Blender hingga halus.
- Tuang jus ke dalam gelas. Tambahkan madu sesuai selera.
- Sajikan dingin.
Resep Jus Melon Mentimun
Bahan
- 200 gram melon
- 1 buah mentimun kecil
- 100 ml air
- 1 sdt gula cair (optional)
- es batu secukupnya
Cara Membuat
- Kupas kulit melon dan mentimun, buang bijinya. Potong-potong buah menjadi lebih kecil.
- Masukkan melon, mentimun, air, gula cair dan es batu ke dalam blender. Blender sampai halus dan tercampur rata.
- Tuang jus melon ke dalam gelas saji. Sajikan jus melon selagi dingin dan segar.
Nah, itulah sekian resep minuman atau jus segar yang bisa bantu turunkan tekanan darah tinggi sekaligus kolesterol tinggi. Bagi kamu dengan tekanan darah tinggi, aman untuk mengonsumsi jus ini setiap hari. Tapi ingat, hindari konsumsi berlebihan karena aneka jus ini juga bersifat menurunkan tekanan darah dengan cepat. Semoga resep ini bermanfaat dan selamat mencoba.