Fimela.com, Jakarta Minuman dingin ada banyak macamnya, ada yang tinggi kalori dan ada juga yang rendah kalori, bahkan bermanfaat sebagai detoks dalam menurunkan kolesterol dan darah tinggi. Kita bisa memiliki buat tertentu yang bukan hanya bisa menyegarkan tapi juga menyehatkan. Hal paling penting untuk diperhatikan di sini hanya mengendalikan tambahan gula. Ini beberapa resep minuman dingin untuk detoks kolesterol dan darah tinggi.
What's On Fimela
powered by
2 dari 6 halaman
1. Resep Es Blewah Selasih Madu
Resep es blewah./Copyright shutterstock.com/g/Kristanti
Bahan:
- 1 buah blewah
- 3-4 sdm gula pasir
- 100 ml air panas
- 1 sdm selasih
- air dan es batu secukupnya
Cara membuat:
- Belah blewah dan serut dagingnya, sisihkan.
- Seduh selasih dengan air panas, sisihkan.
- Larutkan madu dengan air hangat, masukkan selasih.
- Jika ingin lebih aromatik, boleh tambahkan vanili.
- Campurkan madu dengan air es secukupnya.
- Masukkan blewah ke dalam gelas-gelas, tuang air es secukupnya.
- Sajikan es blewah madu yang segar.
3 dari 6 halaman
2. Resep Infused Water Mentimun Lemon
ilustrasi jus buah/FamStudio/Shutterstock
Bahan:
- 1 buah mentimun ukuran besar
- 1 buah jeruk lemon (bisa diganti jeruk nipis)
- 500 ml air
- 1 sdm madu (opsional)
- Es batu secukupnya
Cara membuat:
- Cuci bersih dan iris tipis mentimun dan jeruk lemon.
- Masukkan ke dalam teko, siram dengan air. Tambahkan madu aduk rata.
- Simpan di dalam kulkas selama 1-2 jam. Keluarkan dan beri es batu secukupnya.
- Tuang ke dalam gelas, nikmati infused water.
4 dari 6 halaman
3. Resep Setup Nanas
Ilustrasi/copyrightshutterstock/Olipe_Oile
Bahan:
- 1 buah nanas
- 2 sdm chia seed
- 6 cm batang kayu manis
- 5 biji cengkeh
- 500 ml air
- 1 sdm gula pasir
Cara membuat:
- Potong-potong nanas tidak terlalu besar.
- Rebus nanas dengan air. Masukkan kayu manis, cengkeh dan gula.
- Setelah wangi dan mendidih, angat. Matikan api.
- Setelah dingin, masukkan es batu, hidangkan.
5 dari 6 halaman
4. Resep Es Semangka Segar
es buah semangka/copyright by Hestri Susilowati (Shutterstock)
Bahan:
- 200 g semangka
- 400 ml air
- 1 sdm selasih
- 1 buah jeruk lemon/nipis
- 1 sdm gula pasir
- es batu secukupnya
Cara membuat:
- Seduh selasih dengan air panas, sisihkan.
- Potong-potong semangka lebih kecil.
- Larutkan gula pasir dengan air.
- Tambahkan perasan jeruk nipis, es batu, selasih dan semangka, aduk dan sajikan dingin.
6 dari 6 halaman
5. Resep Es Buah Segar
ilustrasi es buah/funny face/Shutterstock
Bahan:
- buah nanas secukupnya
- buah jeruk kupas secukupnya
- buah kiwi secukupnya
- buah melon/blewah secukupnya
- nata de coco secukupnya
- 1 sdm selasih
- 1 sdm madu/gula
- es batu secukupnya
Cara membuat:
- Potong-potong buah, masukkan mangkuk.
- Seduh selasih dengan 5 sdm air panas, sisihkan.
- Larutkan 1 sdm gula, tuangkan ke dalam mangkuk.
- Masukkan es batu yang sudah dihancurkan.
- Beri topping selasih. Es buah siap disajikan.
Coba semua resep minuman dingin ini untuk detoks kolesterol dan darah tinggi di rumah. Cara paling enak turunkan kolesterol dan darah tinggi.
#Breaking Boundaries