Fimela.com, Jakarta Bagi orang-orang dengan kadar kolesterol tinggi, harus lebih bijak dan hati-hati dalam memilih masakan sehari-hari. Salah dalam pemilihan makanan, ini bisa berakibat fatal. Seperti yang kita tahu, apa yang kita makan sering kali berpengaruh besar terhadap kesehatan tubuh secara menyeluruh. Termasuk berpengaruh pada naik turunya kolesterol.
Jika kamu punya kadar kolesterol tinggi, ada beberapa masakan yang disarankan untuk dikonsumsi karena aman bagi penderita kolesterol. Salah satunya yakni tumis sawi putih dengan wortel. Walau masakan ini sangat sederhana, kelezatan dari masakan ini tak bisa diremehkan begitu saja. Yuk, buat resep masakan ini di rumah.
Bahan dan Bumbu
Bahan
- 1 bungkul sawi putih, potong-potong
- 2 buah wortel, iris bulat tipis atau panjang sesuai selera
- Minyak sayur, secukupnya
- Garam, lada bubuk dan penyedap masakan (secukupnya)
Bumbu Iris
- 4 siung bawang putih
- 4 butir bawang merah
- 5 buah cabai rawit
- 1 ruas jari lengkuas
Cara Membuat
- Siapkan semua bahan. Cuci bersih sawi putih dan wortel, tiriskan.
- Panaskan minyak sayur secukupnya, tumis bawang putih, bawang merah, cabai rawit dan lengkuas hingga harum.
- Masukkan wortel kemudian sawi putih, aduk rata.
- Tutup wajan dan masak kedua bahan kira-kira selama 7 menit.
- Aduk-aduk lagi, tambahkan garam, lada bubuk dan penyedap masakan.
- Koreksi rasa, angkat dan sajikan.
Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan seoga keluarga menyukainya.