Resep Sambal Honje

Endah Wijayanti diperbarui 02 Sep 2023, 10:43 WIB

Fimela.com, Jakarta Kecombrang bisa diolah menjadi sambal yang enak. Berikut ini ada resep sambal honje yang bisa dibuat langsung di rumah. Sambal honje ini pun bisa dipadukan dengan ragam lauk dan sayur favorit. Selengkapnya, simak resepnya di bawah ini.

Bahan-Bahan

  • 1 buah kecombrang
  • 7 buah cabai rawit
  • 2 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 buah tomat
  • 1/2 sdt terasi
  • gula dan garam secukupnya

Cara Membuat

1. Bakar kecombrang hingga lunak sambil dibolak-balik. Setelah aromanya wangi, matikan api. Potong-potong kecombrang.

2. Ulek cabai, bawang putih, bawang merah, tomat, terasi, garam, dan gula di cobek tanah.

3. Masukkan kecombrang ke cobek. Panggang cobek di atas api sedang. Aduk-aduk sambal hingga semua bahan tercampur dan kecombrang layu.

4. Pindahkan sambal ke wadah. Sambal honje siap dinikmati.

Selamat mencoba sambal honje ini dan semoga suka, ya!

What's On Fimela