Ini Cinderella Versi Ipay sebelum Dipopulerkan Radja, Vibe-nya 90an Banget

Nizar Zulmi diperbarui 29 Agu 2023, 12:56 WIB

Fimela.com, Jakarta Seteru terkait hak cipta lagu Cinderella antara Rival Bayu atau Ipay dengan Radja masih berlangsung. Ipay sebelumnya memberi somasi dan menuntut uang 20 miliar pada Ian Kasela dkk melalui kanal YouTube Dunia Manji.

Di podcast tersebut Ipay menuturkan punya bukti rekaman lagu Cinderella yang ia ciptakan. Trek tersebut pernah dirilis sebelumnya oleh band yang digawangi Ipay bernama Fresh Band.

Netizen pun penasaran apakah benar Ipay memiliki bukti lagu Cinderella seperti yang ia klaim. Lewat unggahan Instagramnya, @rival501, beberapa cuplikan lagu itu ia bagikan secara terbuka.

2 dari 3 halaman

Cinderella 1998

Cinderella versi Fresh Band dirilis pada 1998 lalu. Sayangnya lagu itu tak banyak mencuri perhatian, salah satunya karena di tahun itu kerusuhan memang sedang jadi isu utama.

Lagu Cinderella versi 1998 terdengar lebih ngerock dan punya vibe 90an. Secara lirik dan notasi, memang lagu itu hampir sama dengan versi Radja yang beredar sekitar 2004.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Rival Bayu (@rival_501)

3 dari 3 halaman

Masih Bergulir

Ipay klaim lagu Cinderella Radja (YouTube Dunia Manji)

Di sisi lain Ian Kasela menyerang balik Ipay dengan langkah hukum. Ia mengklaim sudah ada perjanjian antara Ipay, dirinya dan pihak label. Tinggal menunggu kedua belah pihak mengajukan bukti-bukti yang jadi pertimbangan hakim.

Sementara itu Fresh Band sendiri diperkuat Ipay, Iman, Amin hingga drummer GIGI Gusti Hendy. Musik mereka banyak terinspirasi britpop dan rock yang populer di era 90.