Fimela.com, Jakarta Polusi udara yang terus meningkat akhir-akhir ini menimbulkan banyak kekhawatiran. Kualitas udara yang memburuk menyebabkan masyarakat kini rentan terhadap berbagai macam penyakit khusus yang berhubungan dengan pernasan seperti infeksi saluran pernapasan akut (ISPA).
Dilansir dari Greenpeace, diprediksi salah satu penyebab meningkatnya polusi udara yaitu berasal dari limbah hasil pembakaran batu bara. Buruknya kualitas udara di Jakarta dan sekitarnya ini mendorong imbauan untuk terus melakukan pemantauan. Bahkan, pemerintah telah menerapkan sistem kerja dari rumah (WFH) bagi sebagian pegawai sipil. Masyarakat juga diimbau untuk meminimalisir kegiatan di luar ruangan.
Namun ternyata, kekhawatiran ini tidak cukup hanya dengan solusi tetap berada di rumah. Dilansir dari sebuah jurnal National Library of Medicine, polusi udara dalam ruangan atau Indoor Air Pollution (IAP) merupakan ancaran serius bagi kesehatan manusia dan menjadi penyebab jutaan kematian setiap tahunnya. Meski ada dimana-mana, polusi udara di dalam ruangan dapat diminimalisir.
Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk meminimalisir polusi udara dalam ruangan menurut Coway, perusahaan pemurni air dan udara asal Korea Selatan.
1. Kenali Sumber Polusi dari Benda-Benda Sekitar
Polusi udara di dalam rumah dapat berasal dari berbagai perabot atau produk pembersih yang mengeluarkan zat beracun. Selain itu, polusi udara di dalam rumah juga bisa disebabkan oleh mikroorganisme seperti bakteri dan jamur yang berkembang biak pada benda yang jarang dibersihkan.
Bahan bangunan seperti perekat, pernis, cat, penyegel, atau pun karpet karet dan kayu berlapis, dapat melepaskan senyawa beracun. Dalam konsentrasi tinggi, paparan senyawa tersebut bisa menyebabkan iritasi mata, hidung, tenggorokan, sakit kepala, kehilangan koordinasi, mual, hingga kerusakan organ tubuh seperti hati, ginjal, dan saraf.
Ruangan juga dapat menjadi tempat ideal berkembangnya jamur, bakteri, virus, dan serangga seperti tungau dan kecoak. Laptop atau komputer, alat printer, dan peralatan penunjang WFH lainnya juga mengeluarkan ozon yang buruk bagi pernapasan. Untuk itu, cermatlah memilih bahan bangunan dan perabot rumah, serta jagalah terus kebersihan rumah untuk meminimalisir dampak kesehatan dari sumber polusi dalam ruangan.
2. Perhatikan Aktivitas dalam Ruangan
Beberapa kegiatan rumah tangga berkontribusi terhadap sumber pencemaran udara dalam ruangan. Aktivitas seperti memasak, memanaskan makanan, merokok, bersih-bersih, atau melakukan hobi tertentu dapat mengeluarkan polutan. Selain itu, peralatan yang sudah tidak berfungsi atau yang digunakan secara tidak benar dapat melepaskan polutan yang lebih tinggi.
Kondisi suhu dan kelembapan tertentu juga menjadi parameter utama IAQ. Ketika suhu di ruangan tinggi, maka beberapa jenis senyawa kimia dapat lebih mudah dilepaskan.
Berbagai jenis aktivitas tadi, dapat berkontribusi terhadap pelepasan particulate matter (PM) ke udara dalam ruangan. Particulate Matter merupakan perpaduan partikel padat dan cair yang mengambang di udara, terbukti berbahaya bagi masyarakat terutama dengan penyakit jantung dan paru-paru.
3. Manfaat Teknologi Filtrasi dari Air Purifier
Dikutip dari Expert Market Research, air purifier memiliki kemampuan dalam menyegarkan udara, menghilangkan polutan dan kontaminan udara, memperbaiki kualitas tidur, hingga membantu meningkatkan harapan hidup. Namun, Tidak semua jenis air purifier memiliki jangkauan ruang yang pas dan dilengkapi sistem filtrasi sesuai standar, filter juga harus dalam keadaan bersih dan diganti secara berkala.
Coway hadir dengan rangkaian produk air purifier yang didesain untuk beragam kebutuhan, salah satunya produk Triple Power (AP-2318D). Dilengkapi dengan berbagai jenis filter seperti Pre-Filter, Fine Dust Filter, Deodorisation Filter, dan HEPA Filter yang dapat menjangkau hingga 80 m2. Triple Power telah melalui tahap riset dan pengembangan, terutama pada teknologi filtrasi dan aliran udara yang telah diakui oleh Clean Air Certificate of Korea dan mengantongi sertifikat dari Allergy-friendly Quality Tested (ECARF).
Kini Coway menawarkan berbagai promo bundling untuk pembelian 1 unit Triple Power + 1 unit water purifier (WP) yang berlaku hingga September 2023. Dengan memanfaatkan promo “WOW Combo”, pelanggan hanya perlu membayar Rp 399.000 untuk mendapatkan Triple Power dan Neo Plus (WP). Promo ini sudah termasuk pilihan pembayaran cicilan selama 60 bulan dan gratis “Heart Service”, layanan penggantian filter selama cicilan berjalan. Untuk informasi promo selengkapnya dapat dilihat di website resmi Coway.
Penulis: Maritza Samira
#BreakingBoundariesSeptember