Sempat Kesal Saat Nikita Willy Sibuk Kerja, Ini Pendapat Indra Priawan Tentang Hard Working Women

Sagita Randistya diperbarui 19 Agu 2023, 16:23 WIB

Fimela.com, Jakarta Ramai diperbincangkan mengenai independent women karena semakin banyak wanita yang memilih untuk bekerja (hard working) untuk menghasilkan uang sendiri dibandingkan berdiam diri di rumah untuk menjaga anak atau sekedar mengerjakan pekerjaan rumah. Menjadi salah satu pasangan idaman warganet, ternyata Indra Priawan juga mengatakan sangat kesal saat pacaran Nikita Willy suka sibuk bekerja. Membuat mereka tidak bisa bertemu berminggu-minggu.

“Jadi selama menikah kamu gapernah kesel kalau aku kerja, tapi pas pacaran suka kesel-kesel dikit?” ucap Nikita kepada Indra di kanal YouTube pribadinya (5/8/2023).

“Suka kesel banget!,” balas sang suami.

Hingga Indra pernah meluangkan waktu untuk mendatngi Nikita yang sedang sibuk shooting di luar kota atas dasar sudah lama tidak berjumpa. “Aku lagi shooting di Bandung lumayan lama, akhirnya Indra ke Bandung, nyampe sore, besok paginya harus pulang karena ada meeting lagi, itu demi ketemu,” ucap Nikita.

Indra dan Nikita juga menyampaikan pendapatnya tentang hard working dan alpha women pada salah satu video di kanal YouTube Nikita Willy Official.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Sesuai Porsi

Menciptakan tampilan yang halus, sederhana namun tetap berpadu apik.

Sering mendiskusikan tentang alpha women, Nikita Willy dan sumi menilai bahwa tidak boleh ada alpha di dalam suatu hubungan, apalagi hubungan pernikahan. Karena hal itu membuat hubungan menjadi tidak seimbang.

Indra juga memberi contoh bahwa wanita tidak bisa mempimpin keluarga seutuhnya dan laki-laki juga tidak bisa mengurus anak sendirian. Jadi semua itu harus sesuai porsinya dan saling melengkapi.

“Dalam suatu hubungan harus ada porsinya masing-masing. Gabisa laki-laki jadi alpha banget atau perempuan jadi alpha banget,” ujar Indra.

“Karena ada porsi yang harus dilakukan sama perempuan, ada porsi yang harus dilakukan sama laki-laki,” lanjutnya.

3 dari 3 halaman

Motivasi

Selain putranya bisa leluasa saat tidur sendiri, baby Issa juga lebih nyenyak saat tidur. Dan saat bangun tidur pagi, putranya terlihat lebih segar. Sebelumnya, Nikita sempat mencoba berbagai cara agar putranya lebih nyenyak saat tidur. Akhirnya ditemukan dengan cara memisahkannya dengan tidur sendiri. (Youtube/Nikita Willy Official)

Mengenai hard working woman, Indra menilai bahwa itu tidak apa-apa, bahkan bagus jika wanita menghabiskan waktunya untuk bekerja.

Namun jika wanita tersebut memiliki penghasilan yang lebih besar dibanding laki-laki, hal itu bisa dijadikan motivasi untuk bekerja lebih keras lagi menurut Indra. Karena menurut dirinya suatau pencapaian besar jika pasangannya tidak usah melakukan apapun tetapi dia bisa memenuhi semua kebutuhan istrinya.

“Menurut aku kalau misalnya perempuan punya finansial yang lebih bagus dari pasangan atau suaminya, harusnya itu menjadi motivasi suaminya untuk bekerja lebih keras lagi,” ucap Indra.