Episode Pertama Rangkaian Serial A+Z Dibuka dari Tak Mungkin Milik KIM

Syifa Ismalia diperbarui 12 Agu 2023, 15:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Band KIM yang terdiri dari Arsy Widianto, Rachel Rae, dan Gusty Pratama belum lama ini merilis single perdana mereka berjudul 'Tak Mungkin'. Lagu yang diproduseri oleh Yovie Widianto itu sebagai pembuka serial bertajuk Trilogi Cerita Cinta A+Z.

"KIM itu singkatan dari Kenangan Indah di Masa Depan. Beranggotakan tiga musisi yang sangat talented dan memiliki musikalitas yang sangat tinggi dengan kelebihan mereka masing-masing," ujar Yovie Widianto selaku produser single perdana KIM, di Hotel Monopoli, Kemang, Jakarta Selatan pada Rabu (9/8/2023).

Meski warna musik Arsy, Rachel dan Gusty sedikit berbeda, namun Yovie sangat mengapresiasi hasil karya single perdana KIM. "Arsy Widianto sendiri memiliki tone vokal yang sangat khas sehingga menyatu dengan band KIM ini sendiri, lalu Rachel yang memberikan support dari sisi vokal dan komposisi serta memiliki keunikan dan skill yang keren. Sedangkan Gusty memiliki nada rendah yang luar biasa dan nada tinggi saat falsetto dengan powerful," tuturnya.

2 dari 3 halaman

Arsy Jadi Pemeran Utama dalam Musik Video

Tak Mungkin Milik KIM Jadi Pertama Rangkaian Serial A+Z [Fimela.com/Daniel Kampua]

Dalam serial Trilogi Cerita Cinta 'A+Z' ini, Arsy dan Ziva Magnolya tidak hanya hadir membawakan single terbaru mereka, namun juga menjadi pemeran utama dalam musik videonya.

Serial A+Z bercerita tentang Arsy yang diperlihatkan menyimpan rasa pada Ziva. Namun Ziva ternyata memiliki perasaan pada laki-laki lain yang sudah berjanji menunggunya. Arsy pun sedih melihat Ziva yang memilih menunggu laki-laki tersebut yang belum pasti akan benar-benar menepati janji atau tidak.

3 dari 3 halaman

Single Ziva dan Arsy

Tak Mungkin Milik KIM Jadi Pertama Rangkaian Serial A+Z [Fimela.com/Daniel Kampua]

Setelah dibuka dengan single KIM, Serial 'A+Z' akan dilanjutkan dengan single Ziva Magnolya berjudul 'Menanti', dan diakhiri dengan single Arsy Widianto berjudul 'Berharap Sebaliknya'.

Lagu 'Tak Mungkin' sendiri merupakan lagu galau yang menceritakan tentang penantian dan harapan palsu yang dikemas dengan vibes dan groove kekinian melalui nada yang catchy dan terdengar easy-listening.

Tag Terkait