Fimela.com, Jakarta Pengalaman hidup akan memberikan efek berbeda pada setiap orang, termasuk dalam hal pendewasaan diri. Sebagai manusia yang bisa belajar hal baru, kehidupan akan mengajarkanmu banyak hal sehingga bisa membuatmu menjadi versi terbaik dirimu saat ini. Jika dilihat beberapa tahun ke belakang, kamu mungkin melihat banyak perbedaan antara cara berpikirmu dahulu dengan sekarang. Tapi bagaimana caranya mengetahui bahwa kamu sedang berproses menjadi versi terbaik dirimu? Ini sekian tanda yang bisa dilihat.
What's On Fimela
powered by
1. Menemukan tujuan hidupmu
Banyak orang mempertanyakan apa yang ia inginkan dan mimpikan di dunia ini, atau apa yang membuatnya paling bahagia. Tapi jika kamu sudah menemukan tujuan hidupmu, misalnya bangun tidur pagi hari sudah tahu apa yang ingin kamu lakukan, itu pertanda yang baik. Perjalanannya mungkin tak selalu menyenangkan, tapi kamu menikmatinya. Jika tak punya tujuan hidup, kamu cenderung terjebak pada rutinitas yang kamu benci dan tak memberimu kebahagiaan di hati.
2. Tidak takut menolak jika tak suka
Mampu menolak dan mengatakan 'tidak' ketika kamu tak menginginkan sesuatu atau tak sesuai dengan nilai-nilai filosofimu adalah sebuah pertanda kamu berproses menjadi versi dirimu yang lebih baik. Karena kamu tahu, tidak semua keinginan orang bisa kamu penuhi, kamu tidak akan bisa memuaskan semua hati orang. Jadi daripada menyiksa diri sendiri, kamu belajar mengikuti kata hati dan memenuhi keinginanmu dengan memangkas tunas-tunas drama dalam hidupmu.
3. Menjalani rutinitas yang cocok untukmu
Tidak semua orang bisa menikmati rutinitas hariannya. Tapi jika kamu menemukan jadwal harian yang bisa menyesuaikan dengan kondisi fisik dan mentalmu sehingga kamu nyaman menjalaninya, itu pertanda kamu menemukan pola kehidupan yang kamu inginkan dan mengarahkanmu pada versi terbaik dirimu. Ada orang yang tak cocok dengan konsep bekerja dari rumah karena itu membuatnya stres, tapi ada juga yang cocok bekerja dari rumah dan justru menikmatinya. Dengan rutinitas saat ini, kamu menemukan kebahagiaan bahkan pada hal-hal kecil dan sederhana.
4. Berhenti membandingkan diri
Membandingkan diri sendiri dengan orang lain adalah kunci ketidakpuasan, iri hati, dengki dan ketidakbahagiaan dalam hidup. Tapi jika kamu mampu belajar bersyukur, berhenti mengeluh dan menyadari bahwa kehidupanmu sebenarnya sangat baik dan beruntung, saat itulah kamu berproses menjadi versi terbaik dirimu sendiri. Kamu mampu menerima dan mencintai dirimu apa adanya, mulai dari bentuk tubuh, pencapaian, kesuksesan, kekayaan dan lain sebagainya sehingga tak merasa perlu membandingkan.
5. Tidak menunggu seseorang melengkapimu
Kamu berkembang menjadi pribadi yang lebih baik jika menyadari bahwa kebahagiaanmu ada di tanganmu sendiri. Kamulah yang bertanggung jawab atas kebahagiaanmu. Kamu yang mampu membahagiakan dirimu sendiri dan tak perlu menunggu orang lain untuk membahagiakanmu. Tidak ada pangeran berkuda putih yang akan menyelamatkanmu dari kesengasaraan hidup, kamulah yang menyelamatkan dirimu sendiri. Kamu tidak menjalani hubungan cinta dengan tujuan ingin dibahagiakan, karena kamu lengkap tanpa siapa pun.
Itu sekian tanda kamu jadi versi terbaik dirimu. Cek apakah kamu sudah memiliki semua tandanya Sahabat Fimela.
#Breaking Boundaries