Bersamamu Tembus 1 Juta Stream, Jaz Beri Senyum Sumringah

Rivan Yuristiawan diperbarui 29 Jul 2023, 20:36 WIB

Fimela.com, Jakarta Solois asal Brunei Darussalam, Jaz belum lama ini mengeluarkan single berjudul Bersamamu. Tak butuh waktu lama, lagu tersebut pun sudah tembus 1 juta stream di platform musik digital.

Hal itu diketahui dari unggahan Instagram Sony Music Entertainment Indonesia, label yang menaungi Jaz. Dalam caption-nya, SMEI mengajak pengikutnya sekaligus penggemar Jaz untuk merayakan pencapaian tersebut.

"Bersama-sama merayakan pencapaian lagu baru @jaz_hayat yang udah sentuh angka 1 juta! Bersamamu emang nggak pernah salah," tulis Sony Music di akun Instagram miliknya.

2 dari 3 halaman

Ungkap Syukur Secara Simbolis

[Foto/istimewa]

Merespon pencapaian tersebut, Jaz pun mengutarakan kebahagiaan dan rasa syukurnya dengan simbolis. Memosting ulang unggahan Sony Music di fitur Instagram Stories miliknya, Jaz membubuhkan emoji hati seolah ingin mengucap rasa terima kasihnya pada para pendengar.

Dalam keterangannya saat merilis lagu Bersamamu, Jaz mengaku langsung jatuh hati ketika diperdengarkan lagu tersebut oleh Keke Kananta selaku A&R Sony Music Entertainment Indonesia. Menurutnya, lagu Bersamamu seperti mempertebal identitasnya sebagai spesialis lagu kasmaran.

"Dapat demo Bersamamu ini dari tim A&R tahun lalu, bersamaan dengan Move on Tutorial. Saat mendengar musiknya, aku langsung jatuh cinta karena ada nuansa kasmaran di sini seperti lagu-laguku di Sinergi,” kata Jaz Hayat.

3 dari 3 halaman

Bisa Relate

Penyanyi Jaz Hayat. (Dok. Sony Music)

Lebih lanjut, ia pun memaknai lagu tersebut sebagai ungkapan syukur atas cinta dan berharap hisa menemani setiap pendengarnya dengan perasaan berbunga-bunga. Dan, harapan Jaz terhadap lagu tersebut pun terbilang sukses dengan raihan 1 juta stream di platform musik digital.

"Semoga pesan yang ada di dalam lagu ini bisa sampai ke telinga para pendengarnya dan membuat kita bersyukur dengan semua yang telah kita miliki sekarang,” ungkap Jaz kala itu. 

Tag Terkait