5 Tanda Pria Tulus Mencintai Dirimu karena Kepribadianmu

Endah Wijayanti diperbarui 21 Jul 2023, 15:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Membahas soal cinta yang tulus memang ada banyak hal menarik yang bisa dikulik dan dibicarakan. Seseorang yang mencintaimu dengan tulus karena kepribadianmu pastinya akan menunjukkan sejumlah tanda atau hal-hal yang lebih istimewa. Sikap pria yang tulus mencintai dirimu karena kualitas diri dan karakter positif yang kamu miliki biasanya akan menghadirkan rasa damai di hatimu.

Kali ini kita akan membahas lima tanda yang paling umum yang biasanya tampak dari pria yang cintanya begitu tulus padamu. Selengkapnya, simak uraiannya di bawah ini.

 

 

What's On Fimela
2 dari 6 halaman

1. Sangat Menghargai Pilihan Terbaikmu

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/SunnyVMD

Ketika dia menghargai pilihan hidupmu, dia memperlihatkan kesungguhannya dalam mencintaimu. Apalagi kalau pilihan yang kamu ambil memang mengandung kebaikan atau hal-hal yang berpotensi akan memberi dampak yang lebih positif, maka dia bisa bersikap sangat suportif. Pada dasarnya dia ingin kamu bahagia, maka sebisa mungkin dia juga akan berusaha untuk mendukung apa pun pilihan yang kamu ambil selama pilihan itu memang bisa mendatangkan kebaikan dan perubahan positif di hidupmu.

 

3 dari 6 halaman

2. Senantiasa Mengontrol Emosi dengan Baik

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/topnatthapon

 

Sikapnya yang tenang dan bisa mengontrol emosi dengan baik mencerminkan cintanya kepadamu memang berasal dari lubuk hatinya yang paling dalam. Dia tak pernah berbuat kasar baik secara verbal maupun nonverbal kepadamu. Dia menunjukkan sikapnya yang dewasa dan bertanggung jawab dengan kontrol diri yang lebih baik. Sehingga dia pun bisa menjadi pribadi yang lebih mudah untuk diajak menyelesaikan masalah bersama dengan pilihan paling bijak.

 

 

4 dari 6 halaman

3. Bersikap Baik kepada Orang-Orang Terdekatmu

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/topnatthapon

Sikapnya yang baik kepada orang-orang terdekatmu juga menunjukkan ketulusan cintanya padamu. Sebab dia menyadari bahwa untuk menjalin hubungan yang harmonis dan langgeng denganmu, dia perlu membuatmu nyaman dengan menjaga hubungan baik bersama orang-orang yang kamu sayangi dan hormati. Kepribadianmu yang baik pun telah menginspirasinya untuk melakukan lebih banyak hal baik juga kepada orang-orang di lingkup sosialmu.

 

 

5 dari 6 halaman

4. Senantiasa Bisa Diajak Berkomunikasi Dua Arah

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/topnatthapon

Ada kalanya kalian punya pendapat berbeda tentang sesuatu, tetapi itu tak lantas membuat kalian saling menghakimi atau menyudutkan. Dia pun bisa sangat menghargai pandanganmu yang mungkin berbeda darinya. Sebab perbedaan yang ada menjadi warna tersendiri dalam hubungan yang dijalani. Ketika dia bisa berusaha menghargai pendapatmu dan mendengarkan sudut pandangmu, dia menunjukkan ketulusan dalam menyayangi dan mencintaimu. Semudah apa kamu membangun komunikasi dua arah dengannya juga bisa mencerminkan setulus apa cintanya kepadamu.

 

 

6 dari 6 halaman

5. Mau Diajak Bertumbuh Bersama

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/topnatthapon

Kamu dan dia berencana untuk menua bersama. Dalam perjalanan tersebut pasti akan ada masalah dan perubahan yang dihadapi. Ketika dia menunjukkan kesiapannya dan komitmennya untuk bertumbuh bersama denganmu, dia punya cinta yang benar-benar tulus untukmu. Karena dia telah jatuh cinta padamu setelah terpesona dengan kepribadianmu, maka dia bisa makin termotivasi untuk menjadi pribadi yang lebih baik juga denganmu di tahun-tahun mendatang.

Semoga pria yang bersamamu saat ini punya cinta yang benar-benar tulus untukmu, ya.