Fimela.com, Jakarta Sudah mulai berinovasi dibidang kesehatan dan kecantikan kulit semenjang 1980an, SK-II selaku brand skincare bergengsi di dunia memperkenalkan penemuan dan inovasi terbaru perihal penuaan kulit. Di hari yang bersamaan, SK-II juga resmi memperkenalkan Panel Pakar Sains PITERA yang pertama bersama dengan pakar dermatologi terkemuka di dunia. Kegiatan ini dilaksanakan di Singapura pada Senin (10/7/23).
Selama kariernya bergerak di bidang kesehatan kulit, SK-II bekerjasama dengan pakar dermatologi dan ilmuan untuk melakukan penelitian mendalam perihal kulit dan kekuatan transformatif kulit selama berjalannya waktu. Demi menjalankan penelitian ini, SK-II menggunakan bahan PITERA yang terbukti ikonik dan eksklusif. Selain itu, SK-II melakukan studi Akita yang sudah berjalan selama 10 tahun dan studi Fluktuasi Kulit 24/7 PITERA pada kulit muda, dan menemukan adanya kontribusi baru dari PITERA terhadap pengaruh penuaan dini pada kulit.
Saat dilaksanakan kegiatan Kongres Dermatologi Dunia 2023 di Singapura, Alexa B. Kimball, MD, MPH selaku Presiden, CEO dan Dokter Fakultas Kedokteran Harvard di Beth Israel Deaconess Medical Center dan Profesor Dermatologi di Harvard Medical School, mempresentasikan hasil penemuannya dan melaporkan materi serta hasil secara kolaboratif dalam sebuah jurnal yang dibuat oleh ilmuan dari lembaga-lembaga penelitian ternama di dunia tentang penuaan dini.
What's On Fimela
powered by
Dermatologi pada Panel Pakar Sains PITERA
Melalui penelitian yang dilakukan selama 6 dekade, SK-II mengungkapkan stress yang dirasakan sehari-hari sesaat menginjak umur 20 tahun adalah salah satu faktor penyebab Aging Trigger Factor atau disingkat sebagai “AT-0.” Apabila “AT-0” dibiarkan dan tidak ditanggapi maka hal tersebut akan mempercepat penuan, alhasil tanda-tanda penuaan akan lebih cepat dan terlihat lebih parah.
Berdasarkan percobaan yang telah SK-II lakukan terbukti bahwa, kandungan PITERA dapat mencegah reaksi dan mengurangi “AT-0”. PITERA terbuat dari bahan alami yang terbuat dari fermentasi ragi eksklusif.
Berikut adalah drematologi terkemuka yang ikut serta dalam penelitian dan hadir dalam acara Panel Pakar Sains PITERA, yaitu:
- Dr Kenji Kabashima, Profesor dan Ketua Departemen Dermatologi, Fakultas Kedokteran Pascasarjana, Universitas Kyoto,
- Dr Gaku Tsuji, Profesor Madya di Departemen Dermatologi, Sekolah Pascasarjana Ilmu Kedokteran, Universitas Kyushu,
- Dr Masutaka Furue, sebelumnya menjabat sebagai Ketua dan Profesor di Departemen Dermatologi, Sekolah Pascasarjana Ilmu Kedokteran, Universitas Kyushu,
- Dr Xiang Lei Hong, Profesor dan Wakil Ketua, Departemen Dermatologi, Rumah Sakit Huadhan, Sekolah Tinggi Kedokteran Shanghai, Universitas Fudan, dokter spesialis kulit terkemuka di Tiongkok,
- Dr Wu Yan, Profesor, Departemen Dermatologi, Rumah Sakit Pertama Universitas Peking.
Selama acara, SK-II juga memperkenalkan produk inovasi terbarunya bernama SKINPOWER Advance Cream. Produk ini terinspirasi dari hasil penelitian dermatologi dunia. SK-II menyatakan akan terus melakukan kolaborasi dengan Panel Pakar Sains PITERA dalam penelitian serta penambahan wawasan baru tentang kulit.
SKINPOWER Advance Cream
“ Di SK-II, kami percaya untuk menjadi yang terdepan dalam keahlian dan keterampilan pada perawatan kulit. Seiring dengan waktu PITERA pada kulit akan terus kami teliti dan ungkap, tentu saja dengan kolaborasi dermatologi dunia dan dari institusi ternama. Kami sangat senang karena dapat membagikan tentang penemuan Aging Trigger Factor (“AT-0”) dan meresmikan acara Panel Pakar Sains PITERA pada Kongres Dermatologi Dunia tahun ini,” ujar Sue Kyung Lee, CEO Global SK-II.
Sue Kyung Lee menambahkan Aging Trigger Factor (“AT-0”) adalah salah satu akar penyebab dari penuaan kulit maka dari itu SK-II mengeluarkan produk SKINPOWER Advance Cream. SK-II mengungkapkan kalau produk terbarunya itu adalah gambaran sebuah komitmen.
Selain itu, Sue Kyung Lee juga mengatakan kalau SK-II akan terus memajukan ilmu pengetahuan kulit bersama dengan Panel Pakar Sains PITERA.
“Kami berharap dapat bekerja sama dengan para mitra kami untuk menghadirkan lebih banyak
lagi inovasi terobosan kepada konsumen dengan PITERATM,” ujar Sue Kyung Lee.
*Reporter FIMELA Sherly Julia Halim