5 Kebiasaan Simpel untuk Membuat Pria Makin Mencintaimu

Endah Wijayanti diperbarui 17 Jul 2023, 08:15 WIB

Fimela.com, Jakarta "You meet thousands of people and none of them really touch you. And then you meet one person and your life is changed forever." (– Love & Other Drugs) Dalam hidup ini akan berjumpa dan bertemu dengan banyak orang tapi tak satu pun menyentuh hatimu. Sampai kemudian kamu bertemu satu orang istimewa dan hidupmu berubah selamanya.

Ketika kamu sudah menemukan orang istimewa dalam hidupmu dan menjadi pasanganmu, maka upaya selanjutnya yang perlu dilakukan adalah membuat cinta yang hadir bisa makin kuat seiring waktu berjalan. Agar pria yang kamu cintai bisa makin menyayangimu, ada sejumlah yang bisa dilakukan seperti menghadirkan kebiasaan-kebiasaan berikut ini.

What's On Fimela
2 dari 6 halaman

1. Melakukan Hal Seru Bersama-sama

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/Tirachard

Coba untuk menjadwalkan waktu khusus dalam melakukan kegiatan atau hal seru bersama-sama. Bisa kegiatan yang belum pernah dicoba sama sekali. Bisa juga melakukan hal yang menantang. Kebiasaan melakukan sesuatu bersama-sama bisa menghadirkan pengalaman baru dan menciptakan kenangan baru. Kenangan yang makin banyak dan indah dalam hubungan bisa membuat ikatan jadi terasa lebih langgeng.

3 dari 6 halaman

2. Mengungkapkan Rasa Sayang

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/SunnyVMD

Rasa cinta dan sayang perlu lebih sering diungkapkan. Jadikan hal ini sebagai kebiasaan dalam hubungan yang dijalani. Mengutip buku Why Men Want Sex and Women Need Love, salah satu hal paling mendasar yang diinginkan kaum pria dari perempuan adalah dicintai dan menjadi nomor satu. Pria juga ingin bisa merasa dicintai dan disayangi, serta perlu tahu bahwa dirinya mendapatkan itu dari pasangannya. Di sini kamu bisa coba untuk menghadirkan kebiasaan untuk lebih terbuka dalam mengungkapkan rasa sayang dan cinta dalam keseharian.

4 dari 6 halaman

3. Memberi Ruang Pribadi Untuknya

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/MongMe

Berikan kesempatan bagi pasanganmu untuk melakukan hal yang disukainya. Hadirkan ruang yang bisa membuatnya bisa menikmati waktunya sepenuhnya. Di sini kamu bisa menunjukkan bahwa kamu mempercayainya dan menghargai kebutuhannya, dan hal ini bisa membuatnya bisa makin menyayangimu.

5 dari 6 halaman

4. Meluangkan Waktu untuk Menikmati Momen Sendiri

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/Michael+D+Edwards

Saat menjalin sebuah hubungan bukan berarti semua waktu diberikan untuk pasanganmu. Begitu juga sebaliknya, pasanganmu pun tak bisa memberikan semua waktunya untukmu. Tetap perlu ada ruang untuk bisa menikmati momen sendiri-sendiri. Menurut Kahlil Ghibran, pasangan yang hidup berdua jangan kehilangan jati diri. Maksudnya penting untuk tetap menghargai pasangan apa adanya. Terkait hal ini, meluangkan waktu untuk bisa melakukan hal yang disukai sendiri bisa menjadi cara agar tidak kehilangan jati diri dan ini bisa bantu memperkuat hubungan yang dijalani.

6 dari 6 halaman

5. Menekuni Hobi Bersama

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/topnatthapon

Memiliki hobi atau minat yang bisa ditekuni bersama bisa menjadi cara untuk menambah kedekatan. Perasaan senang dan bahagia yang dimiliki bersama bisa menambah rasa cinta yang hadir dalam hubungan. Kebiasaan meluangkan waktu untuk menekuni hobi bersama-sama bisa menjadi salah satu cara yang cukup efektif untuk memupuk cinta menjadi makin subur.

Itu tadi lima hal yang bisa menjadi kebiasaan untuk bantu meningkatkan rasa cinta dan sayang dalam sebuah hubungan. Semoga infonya bermanfaat.