Fimela.com, Jakarta Tidak harus menyiapkan banyak bahan untuk membuat teh herbal yang bisa membantu menurunkan kolesterol. Terkadang cukup satu bahan saja karena teh herbal alami biasanya sangat sehat dan tak perlu tambahan bahan lain, seperti beberapa resep teh herbal berikut ini.
What's On Fimela
powered by
2 dari 6 halaman
1. Resep Teh Daun Kelor
ilustrasi teh kelor/Dolly MJ/Shutterstock
Bahan:
- 1 batang rumbai daun kelor (2 sdt daun kelor kering)
- 300 ml air
- 1 sdt madu (optional)
Cara membuat:
- Petik semua lembaran daun kelor, keringkan di suhu ruangan atau di luar ruang tapi tidak langsung terkena sinar matahari langsung. Lebih praktis beli kering.
- Jika sudah kering, masukkan daun kelor kering secukupnya ke dalam teko. Selebihnya daun kelor kering bisa disimpan.
- Siramkan air panas dan biarkan daun kelor terendam kurang lebih selama 5 menit atau hingga airnya berubah kekuningan.
- Saring teh daun kelor ke dalam gelas, siap diminum selagi hangat.
- Jika ingin teh kelor ada rasanya, boleh tambahkan sedikit madu atau gula.
3 dari 6 halaman
2. Resep Teh Daun Jambu Biji
ilustrasi teh daun jambu/ARPHORN THAWARORIT/Shutterstock
Bahan:
- 5 lembar daun jambu biji (ambil yang tidak terlalu tua)
- 350 ml air
- 1 sdt madu
Cara membuat:
- Cuci bersih daun jambu biji.
- Rebus daun jambu biji bersama air, sesekali diaduk.
- Jika sudah direbus selama 5 menit atau airnya berubah kecokelatan.
- Angkat lalu saring ke dalam gelas, tambahkan madu jika suka.
- Minum teh daun jambu biji selagi hangat.
4 dari 6 halaman
3. Resep Teh Daun Sirsak
ilustrasi teh daun sirsak/Juliet Arza/Shutterstock
Bahan:
- 4 lembar daun sirsak
- 350 ml air
- 1 sdm madu/gula
Cara membuat:
- Cuci bersih daun sirsak, potong jadi dua.
- Rebus daun sirsak dengan air hingga mendidih dan airnya berubah kecokelatan. Angkat.
- Saring ke dalam gelas. Tambahkan madu/gula, aduk hingga larut.
- Nikmati teh daun sirsak sebagai teh herbal, rasanya mungkin agak pahit tapi itulah yang berkhasiat menurunkan kolesterol.
5 dari 6 halaman
4. Resep Teh Bunga Telang
ilustrasi teh bunga telang/Tatyana Berkovich/Shutterstock
Bahan:
- 5-7 kuntum bunga telang
- 400 ml air
- 1 sdt madu (optional)
Cara membuat:
- Rebus air hingga mendidih. Masukkan bunga telang ke dalam teko atau cangkir.
- Tuang air panas dan diamkan hingga airnya berwarna biru. Aduk sesekali agar keluar warnanya.
- Angkat bunga telang atau saring ke dalam cangkir.
- Tambahkan madu jika suka, aduk rata. Sajikan hangat.
6 dari 6 halaman
5. Resep Teh Rosella
ilustrasi teh rosella/Efired/Shutterstock
Bahan:
- 300 ml air
- 5 kuntum bunga rosela
- 1 sdm madu/gula pasir (optional)
Cara membuat:
- Masukkan bunga rosella ke dalam gelas atau teko.
- Tuang air panas dan diamkan hingga airnya berubah merah.
- Tuang ke dalam gelas, tambahkan madu jika suka.
- Nikmati teh rosella selagi hangat.
Itu dia beberapa resep teh herbal satu bahan yang baik dalam menurunkan kolesterol.
#Breaking Boundaries