Manfaat Laneige Water Sleeping Mask

Fimela Reporter diperbarui 23 Jul 2023, 20:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Perawatan kulit merupakan hal yang penting bagi setiap orang supaya kualitas kulit tetap terjaga terlebih bagi kamu yang memiliki banyak aktivitas di luar ruangan dan terpapar sinar matahari. Melakukan perawatan kulit dapat dilakukan dengan berbagai cara mulai dari skincare hingga penggunaan masker. Dengan merawat kulit setiap hari, kulit dapat terjaga supaya tetap cerah dan ternutrisi.

Penggunaan skincare dapat dilakukan setiap orang dengan beberapa tahapan seperti toner, serum, hingga moisturizer, sedangkan penggunaan masker biasanya sebagai perawatan tambahan untuk kulit. Masker memiliki beragam jenisnya sehingga pastikan kamu memilih sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhannya. Penggunaan masker juga dapat dilakukan pada malam hari, salah satu jenisnya adalah water sleeping mask dari Laneige.

Laneige water sleeping mask hadir dalam dua jenis EX dan Lavender yang merupakan masker semalam yang mengandung Sleeping Microbiome ™ dan Probiotics Complex untuk memperkuat pertahanan kulit serta menghasilkan kulit yang tidur nyenyak dan cerah. Selain itu, sleeping mask ini juga memiliki kandungan pelembab yang kuat sehingga membuat kulit menjadi terlihat bersih, cerah, dan sehat, dilansir dari laneige.com.

 

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Manfaat Laneige Water Sleeping Mask

Ilustrasi Manfaat Laneige Water Sleeping Mask. Foto: copyright shutterstock/Makistock.

Memiliki kandungan 23,8 miliar probiotik yang dapat meningkatkan kekuatan dan kejelasan kulit dengan ditambah penambahan kelembapan yang meningkatkan hidrasi dalam waktu yang lama serta formula 7 bebasnya membuat masker ini memiliki beberapa manfaat bagi kulit, dari laneige.com. 

  • Meningkatkan dan Melembapkan dua kali lebih kuat dengan squalane.
  • Memperbaiki kulit dengan baik Meningkatkan elastisitas kulit.
  • Membuat kulit menjadi lembut dan halusMengurangi sel kulit mati.
  • Meningkatkan pertahanan kulit dengan kandung Pro-biotics Complex yang ditingkatkan.
  • Menutrisi dan menyehatkan kulit wajah.
  • Menutrisi lapisan pelembap di malam hariMemberikan aroma yang menenangkan. 

Tak hanya memberikan manfaat bagi kulit, tetapi Laneige Water Sleeping Mask ini juga memiliki prinsip keberlanjutan yaitu dengan penggunaan kemasan campuran kertas FSC, memiliki daya hancur secara biologis 92,80%, dan krimnya dapat meningkatkan kandungan bahan biodegradable untuk mengurangi dampak produk pada perairan lingkungan dan fokus untuk menguntungkan kulit.

 

 

3 dari 3 halaman

Cara Menggunakan Laneige Water Sleeping Mask

Ilustrasi Cara Menggunakan Laneige Water Sleeping Mask. Foto: pexels.com/Dries.

Dengan banyak manfaat yang diberikan tidak hanya kepada kulit, tetapi juga pada lingkungan, tentu akan membuat kamu menjadi ingin membelinya. Namun, pasti kamu masih bingung untuk menggunakannya dengan cara yang benar supaya memberikan hasil yang maksimal. Berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menggunakan Laneige Water Sleeping Mask:

  1. Cuci muka dan gunakan skincare lainnya.
  2. Oleskan masker pada ujung hidung, pipi, dahi, dan dagu secukupnya.
  3. Setelah itu, oleskan dengan lembut di sepanjang tekstur wajah menggunakan alat sapuan ke luar.
  4. Lalu, biarkan produk terserap ke dalam kulit dan biarkan semalaman tanpa mencucinya.
  5. Bilas wajah keesokan harinya.

Jika terjadi kemerahan, bengkak, atau iritasi kulit lainnya ,kamu perlu menghentikan penggunaan produk dan mengkonsultasikannya dengan dokter kulit. Selain itu, hindari penggunaan produk pada luka terbakar atau peradangan kulit. Lalu, sebaiknya produk disimpan dalam keadaan tertutup dan jangan disimpan pada suhu ekstrim atau tempat yang terkena paparan sinar matahari langsung.

 

 

*Penulis: Fani Varensia