5 Tips Liburan Aman dan Menyenangkan untuk Solo Travel

Fimela Reporter diperbarui 15 Jul 2023, 13:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Pernah berpikir untuk liburan sendirian? Terdengar menantang tapi menyenangkan ya. Liburan bersama orang tersayang memang menyenangkan, namun liburan sendirian memberi pengalaman yang berbeda. Semua hal harus diatasi sendiri. Menemukan keseruan saat berwisata sendiri bisa jadi pengalaman menarik yang tak terlupakan.

Bila melakukan solo travel adalah pengalaman pertamamu, mungkin akan terasa menegangkan. Agar liburan tetap menyenangkan dan aman, simak tips berikut untukmu para solo travel.

What's On Fimela
2 dari 6 halaman

1. Pilih Destinasi Wisata yang Strategis

Ilustrasi liburan. (Foto: Shutterstock.com By Sven Hansche)

Saat pergi sendirian, akan lebih mudah bila memilih tempat tujuan yang dekat dengan berbagai tempat umum. Misalnya memilih penginapan yang dekat dengan rumah sakit, bandara atau stasiun, dan memiliki banyak fasilitas. Hal ini akan mempermudahmu bila mengalami kejadian tak diinginkan saat sedang liburan.

3 dari 6 halaman

2. Cermat Memilih Kendaraan

Ilustrasi liburan - bus (Unsplash.com/Annie Spratt)

Cara bepergian praktis di lokasi wisata adalah dengan menyewa kendaraan. Pilihlah kendaraan yang aman dan bisa kamu kendarai. Bila tidak memungkinkan, maka pelajari kendaraan umum setempat yang mudah digunakan. Pilih yang dekat dari lokasi penginapan agar tidak sulit untuk dijangkau.

4 dari 6 halaman

3. Amankan Barang Berharga

ilustrasi pergi liburan/photo created by jcomp - www.freepik.com

Beberapa penginapan menyediakan brankas untuk menyimpan barang berharga. Pergunakanlah dengan baik. Bila tidak tersedia, maka simpanlah barang berharga dengan baik. Alangkah lebih baik bila meninggalkannya di penginapan tanpa membawanya ke lokasi wisata yang kamu kunjungi.

5 dari 6 halaman

4. Bawa Barang Secukupnya

Ilustrasi wanita yang akan liburan sedang berada di bandara/Shutterstock-frantic00.

Berpindah tempat akan lebih mudah bila membawa barang secukupnya. Hindari membawa barang terlalu banyak karena berpotensi membuatmu kewalahan saat membawanya. Siapkan ransel yang nyaman digunakan untuk membawa barang penting saat mengitari destinasi wisata pilihanmu.

6 dari 6 halaman

5. Siapkan Rencana Lokasi Tujuan

Ilustrasi menulis jadwal hari pertama kerja dan beberapa minggu kedepan,

Jangan hanya menentukan kota tujuan, namun tentukan juga destinasi apa saja yang ingin dikunjungi. Cara ini akan membantumu menentukan transportasi terbaik yang bisa menjangkau lokasi tujuan. Liburan jadi lebih mudah dan terencana.

Liburan tetap menyenangkan meski dilakukan sendirian. Ingin liburan berkesan sesuai harapan? Fimela Event solusinya! Yuk cek selengkapnya pada event.fimela.com atau hubungi 0821-2459-2963 untuk informasi selanjutnya. Fimela Event will make your dream moments come true!

Penulis: Mufiidaanaiilaa A.S

https://www.newshub.id/interactive2/3708