Fimela.com, Jakarta Setelah kabar perselingkuhan, akhirnya Rendy Kjaernett muncul ke publik. Melalui podcast Denny Sumargo, Rendy membenarkan apa yang diungkapkan sang istri, Lady Nayoan di media sosial.
Rendy Kjaernett tak membantah apapun pernyataan Lady mengenai perselingkuhannya dengan Syahnaz. Rendy juga mengaku nyaman dengan istri Jeje Govinda itu hingga akhirnya menjalin hubungan asmara di belakang pasangan masing-masing.
Sering dikecewakan, Lady sedang mengajukan proses cerai dengan Rendy Kjaernett. Tak hanya ingin bercerai, Lady juga ingin meminta hak asuh atas ketiga anak mereka. Itu artinya, Rendy tak bisa setiap hari bertemu dengan ketiga anaknya lagi.
Sebelum bercerai dan dekat dengan Syahnaz, Rendy Kjaernett terlihat sangat dekat dengan buah hatinya. Seperti apa potretnya, berikut yang dirangkum FIMELA: