Desain Kontemporer untuk Gaya Sporty di Musim Panas dari PEDRO Icon Summer 2023

Annissa Wulan diperbarui 28 Jun 2023, 12:39 WIB

Fimela.com, Jakarta PEDRO baru saja memperkenalkan koleksi PEDRO Icon yang terbaru. Berbagai detail dalam koleksi ini menghadirkan keharmonisan sempurna untuk musim panas.

PEDRO Icon dihadirkan kembali sejak koleksi terakhirnya yang dirilis pada akhir tahun lalu. Berbagai karya dengan desain kontemporer yang terinspirasi oleh tren yang muncul, membentuk kulit kedua yang emosional, menampilkan proses evolutif merek dan pembuat selera mode.

Koleksi terbaru ini terdiri dari rangkaian tampilan sporty yang halus dan tinggi, yang harus dimiliki untuk padu padan pakaian musim panas apapun. Koleksi ini juga menggabungkan gaya dan kenyamanan, menciptakan rangkaian busana yang serbaguna, dan fashion-forward yang sempurna untuk setiap kesempatan.

2 dari 7 halaman

PEDRO Icon Summer 2023

PEDRO Icon Summer 2023. Foto: Document/PEDRO.

PEDRO Icon Summer 2023 adalah koleksi tentang kenyamanan yang bertemu dengan kemewahan, menampilkan berbagai potongan koleksi tas dan alas kaki yang dirancang untuk acara di siang hingga malam hari. Mulai dari sepatu kets ramping, hingga tas jinjing berukuran besar yang modern, koleksi ini sempurna untuk melengkapi tampilan musim panasmu.

3 dari 7 halaman

PEDRO Icon Summer 2023

PEDRO Icon Summer 2023. Foto: Document/PEDRO.

Setiap potongan koleksi menonjolkan pengamatan tajam pada tampilan kasual dan siluet modern, ditambah dengan sentuhan kecanggihan. Tampilan sporty dari koleksi PEDRO Icon yang terbaru ini sangat cocok bagi kamu yang mencari gaya nyaman, namun tetap fashionable.

4 dari 7 halaman

PEDRO Icon Summer 2023

PEDRO Icon Summer 2023. Foto: Document/PEDRO.

Highlight dari koleksi ini adalah sepatu kets suede PEDRO Icon, yang dirancang dengan daya tarik uniseks, dihadirkan dalam 3 warna yang mudah dikenakan, yaitu warna putih kapur, multi, dan hitam. Konsep kampanye untuk musim ini adalah sebuah ikon, di mana PEDRO tidak hanya merenungi arsip desain koleksi, tapi juga menyoroti dua pribadi kreatif; Lily Miel Taieb dan Alfie Nickerson.

5 dari 7 halaman

PEDRO Icon Summer 2023

PEDRO Icon Summer 2023. Foto: Document/PEDRO.

Komunikasi visual dari kampanye ini berbasis tema biru, putih, dan hitam, yang kemudian diolah dengan raw aesthetic untuk membangkitkan ide penemuan kembali bahan arsip. Fokusnya adalah mengeksplorasi dan menemukan akar koleksi dan individy yang telah berkontribusi.

6 dari 7 halaman

PEDRO Icon Summer 2023

PEDRO Icon Summer 2023. Foto: Document/PEDRO.

Koleksi PEDRO Icon Summer 2023 adalah tentang menemukan kembali masa lalu, merayakan masa kini, dan menginspirasi masa depan. Melalui hubungan emosional, kampanye ini berusaha menciptakan rasa kebersamaan dan menginspirasi individu untuk menjadi ikon versi mereka.

7 dari 7 halaman

PEDRO Icon Summer 2023

PEDRO Icon Summer 2023. Foto: Document/PEDRO.

Aset visual kampanye ini dipotret oleh Pablo Di Prima yang besar di Spanyol dengan latar belakang budaya Eropa dan Amerika Selatan, yang penuh warna. Koleksi terbaru ini bisa kamu dapatkan di toko maupun secara online.