Resep Telur Orak-Arik Gurih Lembut Sebagai Menu Sarapan Pagi

Mimi Rohmitriasih diperbarui 06 Sep 2023, 10:54 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu menu sarapan sejuta umat adalah telur. Hampir semua orang megonsumsi olahan telur untuk mengawali hari. Selain rasa telur yang lezat, makan dengan bahan utama telur bisa dibuat dalam waktu yang sangat singkat. Salah satunya orak-arik telur. Kali ini Fimela memiliki resepnya. Simak resepnya di bawah ini.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Bahan

ilustrasi telur ayam/Photo by Louis Hansel @shotsoflouis on Unsplash
  • 2 butir telur
  • 2 sdm susu uht 
  • 2 sdm minyak goreng
  • Garam, secukupnya
  • Lada bubuk, secukupnya
3 dari 3 halaman

Cara Membuat

Ilustrasi memasak/copyright shutterstock
  1. Siapkan semua bahan kemudian campur jadi satu. Aduk atau kocok lepas hingga telur tercampur rata dengan bahan lainnya. 
  2. Siapkan wajan anti lengket kemudian panaskan di atas kompor. 
  3. Tuang perlahan telur yang telah dikocok bersama bahan lainnya, orak-arik dengan lembut. 
  4. Masak dengan kematangan sesuai selera. 
  5. Angkat orak-arik telur yang telah matang, sajikan.

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga kamu suka.