Sukses Curi Perhatian Dunia, Ini Makna Lagu Loneliness Milik Putri Ariani

Musa Ade diperbarui 19 Jun 2023, 14:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Lagu Loneliness yang dibawakan Putri Ariani ketika audisi America's Got Talent 2023 berhasil memperoleh golden buzzer dari salah juri AGT, Simon Cowell. Ternyata Loneliness adalah lagu yang diciptakan oleh Putri dua tahun silam.

Lagu Loneliness disebut Putri ketika ia sedang merasa bersalah dengan dirinya. "Waktu itu Putri sempat ngerasa guilty to myself, ngerasa bersalah," ujar Putri seperti dikutip dari channel YouTube Prestige Productions.

"Karena waktu itu sempat nge-down gara-gara di underestimate sama orang," sambung Putri Ariani.

2 dari 3 halaman

Ingin Membuktikan Diri

Saking terkesimanya, Cowell memberikan Golden Buzzer untuk penyanyi tunanetra tersebut.

Ketika itu, Putri Ariani mengaku tak bisa membuat lagu sendiri. Hingga akhirnya tudingan itu juga yang membuat Putri ingin membuktikan diri.

"Dibilang 'nggak bisa bikin lagu nih Putri, nggak bisa bikin lagu sendiri. Terus Putri mau buktiin sama mereka, kalau they was wrong dan I can do it," ungkapnya.

3 dari 3 halaman

Makna

Penyanyi asal Indonesia Putri Ariani tampil di acara America’s Got Talent (AGT) 2023 dan mendapatkan golden buzzer dari Simon Cowell. (Foto: tangkapan layar/Youtube America’s Got Talent)

Putri pun menjelaskan manka dari lagu Loneliness. "'Loneliness' itu adalah tentang Putri, bagaimana kita menerima kesalahan, menerima diri sendiri. Tentang menerima," ucapnya.

"Dan ketika sesuatu kita kira itu baik, belum tentu itu baik untuk kita," lanjutnya.

Tag Terkait