Fimela.com, Jakarta Perselingkuhan adalah masalah dalam hubungan yang tak bisa dimaafkan. Banyaknya kasus hancurnya hubungan, disebabkan oleh perselingkuhan salah satu pihak di dalamnya. menjadi salah satu hal yang sulit untuk dimaafkan.
Megutip dari laman bestlifeonline.com, studi menemukan jika perselingkuhan telah menjadi penyakit tersendiri. Orang yang berselingkuh, akan terdorong untuk melakukan kesalahan yang sama suatu saat nanti. Bagi beberapa orang, berselingkuh adalah aktivitas yang sangat menantang dan memicu rasa bahagia di hatinya.
Perselingkuhan bisa terjadi pada siapa saja dan kapan saja. Tak terkecuali padamu atau pun pasangan. Seseorang yang berpotensi selingkuh, biasanya juga akan terlihat dari beberapa tanda. Tanda ini bisa terlihat dengan mudah dari sikapnya sehari-hari. Apa saja kira-kira? Simak yang berikut ini.
What's On Fimela
powered by
Suka Tebar Pesona
Seseorang yang suka tebar pesona dan menggoda setiap orang lain yang ditemuinya, memungkinkannya berpotensi selingkuh. Orang-orang yang suka tebar pesona dan menjadi pusat perhatian, akan merasa sangat bahagia ketika apa yang ia lakukan membuahkan hasil maksimal.
Meski tak semua orang yang suka tebar pesona berpotensi selingkuh, umumnya mereka cukup sulit untuk setia dan hanya fokus pada satu pasangan saja.
Suka Gonta-Ganti Pasangan
Kesetiaan seseorang bisa dilihat dari komitmennya saat menjalin hubungan asmara. Mereka yang suka gonta-ganti pasangan, perlu dipertanyakan komitmennya. Tak menutup kemungkinkan, orang yang suka ganti pasangan saat pacaran, juga akan sering ganti pasangan setelah menikah.
Banyak hal yang mendorong seseorang tega memutuskan hubungan dan mencari penggantinya. Salah satu hal yang paling sering terjadi adalah rasa bosan kepada pasangan.
Tertutup dan Penuh Rahasia
Studi menemukan jika salah satu tanda perselingkuhan adalah sikap tertutup dan penuh rahasia. Seseorang tidak akan menyimpan suatu rahasia ketika ia tak melakukan kesalahan apapun. Sebaliknya, seseorang akan menyimpan rahasia dari pasangannya ketika ia melakukan suatu hal yang tidak benar.
Perselingkuhan kerap kali bikin seseorang bersikap jadi semakin tertutup dan penuh rahasia. Mereka juga akan tampak misterius dan sulit dipahami karakternya.
Melek Teknologi
Memang, tidak semua orang yang melek terhadap teknologi suka berselingkuh. Namun, beberapa di antara mereka akan berpotensi selingkuh saat ia menguasai teknologi dengan baik.
Saat seseorang melek teknologi, ia bisa menyimpan dan merahasiakan perselingkuhannya secara lebih baik. Ia bisa melancarkan aksinya mengkhianati komitmennya, tanpa takut diketahui oleh pasangan yang kurang update terhadap teknologi.
Tidak Betah di Rumah
Seseorang yang berpotensi selingkuh, umumnya sangat tidak betah di rumah termasuk dengan pasangan. Ia yang tampak sangat sibuk di luar rumah. Saat berada di luar rumah, orang ini merasa ia memiliki kesempatan lebih banyak untuk dekat dengan siapapun.
Itulah sekian tanda yang menunjukkan seseorang suka berselingkuh. Sebelum kita menjalin hubungan serius dengan seseorang, alangkah baiknya jika kita memahami sekian tanda di atas dari gebetan. Jangan sampai salah memilih calon pasangan hidup. Apalagi, sampai merasa tersiksa pun merana karena ketidaksetiaan pasangan.