Fimela.com, Jakarta If someone truly loves you, they won't tell you love stories, they will make a love story with you. Saat seseorang benar-benar mencintaimu, dia akan berusaha untuk merangkai kisah baru denganmu. Dia tak akan lagi membanding-bandingkan dengan sosok lain atau cerita cinta yang lain.
Seseorang yang mulai jatuh cinta padamu pun biasanya akan memperlihatkan sejumlah pertanda. Tanda-tanda ini pun berkaitan dengan perhatian dan sikapnya yang makin peduli padamu. Selengkapnya, simak uraiannya di bawah ini.
1. Dia Membuatmu Lebih Nyaman Menjadi Diri Sendiri
Pria yang mulai jatuh hati padamu biasanya karena merasa telah diterima baik olehmu. Rasa nyaman yang ia rasakan pun membuatnya tergerak untuk membuatmu lebih nyaman menjadi dirimu sendiri. Mengutip buku Men Are from Mars and Women Are from Venus, kaum pria pada dasarnya butuh penerimaan dan dorongan. Saat kebutuhannya untuk diterima baik bisa terpenuhi dengan perkenalannya denganmu, dia pun bisa menjadi orang pertama yang mendorongmu untuk bisa makin nyaman dan percaya diri lagi.
2. Dia Menghargai Keberadaanmu di Setiap Kesempatan
Saat sedang bertemu atau berjumpa, dia bisa mencurahkan semua perhatiannya padamu. Dia tak akan sibuk main ponsel sendiri atau sibuk melakukan kegiatan lain. Perhatiannya akan tercurahkan sepenuhnya hanya untukmu. Caranya menghargai dirimu dan waktumu menjadi tanda dia punya perasaan cinta yang tulus padamu.
3. Dia Melibatkan Dirinya Melakukan Banyak Hal yang Kamu Sukai
Saat seseorang mulai jatuh cinta padamu dia akan berusaha untuk mengenalmu lebih jauh. Tak hanya itu saja, dia akan berusaha untuk lebih sering mendapatkan perhatianmu. Dia pun akan lebih aktif melibatkan diri melakukan hal-hal yang kamu sukai. Dia akan dengan sengaja menampakkan dirinya di berbagai kegiatan atau ikut bergabung dengan lingkup sosial yang kamu miliki.
4. Dia Makin Mempedulikan Hal-Hal Kecil tentang Dirimu
Dia makin perhatian dengan hal-hal yang kamu lakukan. Makin jeli dengan perubahan dan hal-hal berbeda yang kamu tampakkan. Bahkan dia bisa menemukan dan mengenali sisi lain dirimu. Sikapnya yang makin perhatian ini menjadi tanda dia telah meluangkan banyak waktu untuk mengenalimu lebih jauh. Apalagi jika dia menyertainya dengan memberi apresiasi, maka ada hati yang tulus darinya untukmu.
5. Dia Makin Sering Berusaha Membuat Hatimu Senang
Saat dia tahu kamu sedang mengalami masalah atau suasana hatimu buruk, dia akan berusaha untuk menghiburmu. Dia akan berusaha lebih keras untuk membuatmu lebih sering tersenyum dan tertawa. Wajahnya juga akan tampak lebih ekspresif dan berusaha lebih banyak tersenyum saat menjumpai atau bertemu denganmu. Upayanya yang ingin selalu melihatmu bahagi menandakan dia punya perasaan yang lebih spesial untukmu.
Semoga seseorang yang cintanya tulus untukmu bisa menjadi orang yang tepat untuk hubungan yang lebih baik, ya.