Menurut Ussy, berbeda dengan saat diluar yang terlihat tegas, saat di rumah, ada kebiasaan Andhika yang tak hilang sejak jaman pacaran. "Ini suamiku kalau lagi kerja,tegas dan mandiri. Ini suamiku kalo lagi sama aku," tulis dalam video short. [Youtube/Ussy Andhika Official]
Menurut Ussy, sang suami ada yang tidak berubah sejak jaman pacaran. "Manjanya ga berubah dari jaman pacaran," tulis dalam video singkat tersebut. [Youtube/Ussy Andhika Official]
Dalam video singkat tersebut, Andhika tampak sedang memegang hp, sedangkan Ussy dengan sabar suapi suami. [Youtube/Ussy Andhika Official]
Ussy dengan mengenakan daster suapi suami yang menikahinya sejak tahun 2012 silam. Dalam salah satu kanal Youtubenya, Ussy mengaku cara membuat sang suami agar ketergantungan adalah memberikan perhatian khusus, salah satunya menyuapi. [Youtube/Ussy Andhika Official]
Ussy mengaku, bahwa pria yang usianya lebih muda enam tahun itu malas untuk makan sendiri. Sedangkan saat makan disuapi, nafsu makannya bertambah. [Youtube/Ussy Andhika Official]
Bahkan, perhatiannya kepada sang suami bisa mengalahkan untuk anak-anaknya. "Anak-anak saja kadang enggak aku suapin kalau makan," kata Ussy dalam kanal Youtubenya. [Youtube/Ussy Andhika Official]
"Beginilah nasib, kadang jadi istri, kadang jadi suster, kadang jadi baby sisternya," kata Ussy sambil suapi suami seperti dilansir dari kanal Youtubenya. Itulah salah satu resep Ussy agar sang suami tak pindah ke lain hati. [Youtube/Ussy Andhika Official]