Fimela.com, Jakarta Influencer Andrea Gunawan mendadak jadi pembicaraan warganet di media sosial lantaran tweet-nya yang dinilai kontroversial. Andrea Gunawan atau yang lebih dikenal @catwomenizer menggugah soal cuitan tentang pengalamannya berhubungan seks saat menstruasi.
"Akhirnya nyobain berhubungan seksual saat menstruasi pakai Flex menstrual disc. Ternyata nyaman, gak ganggu aktivitas seksual sama sekali, bahkan gak “berasa”. Ternyata menstrual disc efektif jadi barrier supaya darah gak luber kemana-mana 😆," cuit Andrea di Twitter.
Cuitannya ini langsung menuai beragam komentar di Twitternya. Ada warganet yang setuju bahkan penasaran dengan manfaat berhubungan seks saat menstruasi. Namun tidak sedikit yang skeptis terhadap keamanan berhubungan seks saat mensturasi.
Komentar dari warganet
Ragam komentar yang muncul di tweet-nya tersebut menampilkan kontroversi. Seorang dokter obgyn bernama dr. Ardianjah Dara Sjahruddin, SpOG, MKes menyebut berhubungan seks saat menstruasi memiliki risiko yang cukup besar.
"Bicara aman atau enggak, yang jelas, melakukan hubungan seks saat menstruasi itu punya risiko besar, karena bisa memunculkan penyakit," cuit dr. Dara.
"Misalnya infeksi pada vagina, iritasi, penyakit radang panggul, bahkan kista endometriosis. Kista tersebut bisa saja mengganggu kesuburan dan menyebabkan sulit hamil," tambah dr. Dara.
Pro dan kontra
Dari sejumlah penelitian memang tidak disebutkan secara tegas bahwa berhubungan seks saat menstruasi terbilang aman. Namun, melakukan hubungan seksual saat menstruasi memang memiliki risiko terhadap penyakit menular hingga kista.
Melakukan hubungan seks saat menstruasi bisa menjadi transmisi penyakit menular, seperti hepatitis maupun HIV. Untuk menghindari risiko ini, pasangan biasanya menggunakan kontrasepsi kondom. Bahkan kini telah hadir menstrual disc yang didesain khusus untuk berhubungan seksual saat menstruasi.
Meski demikian, beberapa penelitian menunjukkan beberapa manfaat dari melakukan hubungan seksual saat menstruasi. Apa saja?
1. Mengurangi kram menstruasi
Seperti diungkap dalam The American College of Obstetricians and Gynecologists yang menjelaskan melakukan hubungan seks selama menstruasi bisa mengurangi rasa kram menstruasi yang terkadang menyakitkan bagi perempuan.
Sementara dalam jurnal yang dipublikasikan National Cancer Institute, orgasme saat berhubungan seks dapat melepaskan hormon endorfin yang dapat mengurangi rasa sakit. Termasuk rasa sakit atau kram saat menstruasi.
2. Meningkatkan dorongan seks
Terkadang mensturasi bisa membantu kamu lebih bersemangat karena adanya fluktuasi hormon. Sebuah penelitian bahkan menjelaskan bahwa orang yang sedang menstruasi mengalami peningkatan gairah seks.
3. Berikan pelumas
Aliran darah menstruasi dapat berfungsi sebagai pelumas ekstra selama berhubungan seks. Sehingga dapat meningkatkan kenikmatan dan mengurangi rasa sakit.