Sempat Alami Masalah Self Esteem, Aurelie Moeremans Beri Tips Percaya Diri dan Bocoran di Balik Penampilannya yang Sempurna

Lanny Kusuma diperbarui 02 Jun 2023, 20:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Aktris Aurelie Moeremans menjadi salah satu selebriti yang berani menunjukkan diri apa adanya, termasuk tampil tanpa makeup. Di balik penampilannya yang selalu ceria, Aurelie Moeremans tenyata sempat memiliki masalah self-esteem, di mana ia kesulitan menghargai dirinya sendiri dan membuatnya tak percaya diri.

"Aku dari kecil punya masalah dengan self-esteem. Banyak faktor yang bikin aku kurang percaya diri.. Dari bullying di sekolah sampai omongan-omongan orang terdekat aku yang tanpa mereka sadari, itu affect aku sampai dewasa," kata Aurelie bercerita tentang kondisinya dalam unggahan tahun 2021.

Berhasil melalui masa sulit itu, Aurelie mengaku kondisi dirinya kini lebih baik, di mana ia bisa menyelesaikan secara perlahan dengan lebih mencintai dirinya.

"Sekarang udah jauh lebih baik, walaupun aku belum menjadi orang paling pede se dunia, tapi udah beberapa tahun terakhir aku belajar untuk mencintai diri aku lebih lagi," tulis Aurelie Moeremans.

 
What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Jadi Percaya Diri

Aurelie Moeremans [Foto: Instagram/@aurelie]

Dalam unggahan tersebut Aurelie yang menunjukkan potret dirinya tanpa makeup dan terdapat bekas jerawat pun terlihat percaya diri. Ia juga membagikan tips tentang bagaimana caranya membentuk kepercayaan diri.

"Jangan membandingkan dirimu / hidupmu sama orang lain! Orang-orang yang terlihat selalu sempurna/hidupnya selalu happy & sukses di instagram pun pasti punya insecurities, problems and flaws. Mereka hanya tidak menunjukkan," katanya.

3 dari 3 halaman

Berusaha Menunjukkan Diri Apa Adanya

Aurelie Moeremans [Foto: Instagram/@aurelie]

Aurelie sadar dirinya kerap digadang-gadang sebagai sosok yang sempurna namun aktris 29 tahun ini mengaku dirinya sama seperti orang lain, yang hanya ingin menunjukkan sisi terbaiknya.

"Aku sering dibilang goals sama kalian.. ya body goals ya skin goals.. Itu karena aku selalu post pose aku yang bagus, atau post selfies pas lagi mulus aja ( itu juga kalo aku ga retouch lagi dengan FaceApp 😂 oh shut up, I know I’m not alone)," tuturnya.

"Tapi aku mau coba lebih real lagi kedepannya karena aku ngga mau bikin some of you lebih ngga pede lagi.. Nih, kalian bisa lihat, aku juga kadang break out.. Just like some of you.. and that’s okay! We’re still beautiful," tandasnya.