Fimela.com, Jakarta Enzy Storia menyusul Jessica Mila untuk melepas masa lajang di pertengahan Mei 2023. Tanpa banyak membagikan kabar seputar rencana pernikahannya, Enzy muncul dengan foto-foto resepsi.
Tak banyak yang menyangka, karena beberapa hari sebelumnya Enzy masih sempat jadi bridesmaid untuk acara Jessica Mila dan Yakup Hasibuan. Kini giliran Mila yang datang sebagai pendamping.
Rupanya dua sahabat ini memang sudah punya rencana, atau setidaknya harapan untuk nikah bareng. Hal itu disampaikan Enzy dan Mila di depan kamera.
“Semoga kita nikah di tahun yang sama," kata Enzy Storia. "Tenang, tenang, yuk bisa yuk,” sahut Jessica Mila.
Rencana Hamil di Waktu Berdekatan
Selain nikah bareng, Enzy dan Mila juga berniat untuk bisa hamil di waktu bersamaan. Mereka juga berharap kelak anak-anak mereka juga akan dekat seperti ibu-ibunya.
"Kita kan janjian mau hamil bareng," ungkap Enzy yang saat itu masih merahasiakan status pasangannya. “Mungkin nikahnya enggak bareng, tapi hamilnya bareng," jawab Mila yang belum lama pacaran dengan Yakup.
Omongan Jadi Doa
Jessica Mila ikut berbinar-binar saat menghadiri acara resepsi sahabat sejatinya itu. Ia pun menuliskan caption yang menggambarkan kekompakan mereka sebagai bestie.
"Definisi omongan jadi doa🥹Cheers to a whole new stage in our life🤍✨love you always @enzystoria," tulis Jessica Mila.