Dengan berat hati, Inara memutuskan untuk melepas cadar yang telah dikenakan selama bertahun-tahun. Inara didampingi dokter Richard Lee dan ustaz Derry Sulaiman melepas cadarnya dihadapan awak media. Tampak beberapa kali Inara mengusap air matanya. [Foto: Bayu Herdianto/KapanLagi.com]
Sebelum memutuskan untuk melepas cadar, Inara terlebih dulu datang ke rumah ustaz Derry Sulaiman dan istri, Antika Jodha. Inara mengutarakan isi hatinya setelah sang suami memberikan talak cerai. [Foto: Bayu Herdianto/KapanLagi.com]
Tak mau bergantung dengan Virgoun, Inara ingin kembali bekerja. Sambil memeluk istri Derry, Inara mengutarakan niatnya ingin kembali bekerja. [Foto: Bayu Herdianto/KapanLagi.com]
"Waktu itu dia malam-malam ke rumah. Dia nangis peluk aku, 'Kak gimana ini aku harus kerja'. Terus aku bilang 'Boleh kok kalau mau dibuka, kalau harus bekerja untuk cari nafkah'," ucap Antika dalam sesi wawancara berbeda dilansir dari Kapanlagi. [Foto: Bayu Herdianto/KapanLagi.com]
"Waktu itu dia masang (cadar) ke kita, makanya begitu ingin melepas dia datang ke kita. Dia nangis sambil peluk istri saya dan minta maaf," tambah Ustaz Derry. [Foto: Bayu Herdianto/KapanLagi.com]
Ustaz Derry Sulaiman menambahkan, bahwa mengenakan cadar bagi seorang perempuan bukanlah kewajiban melainkan sunnah. "Cadar itu sunnah. Karena memakai cadar itu perlu iman kuat, banyak yang harus dikorbankan," tegas Ustaz Derry Sulaiman. [Foto: Bayu Herdianto/KapanLagi.com]
Sekedar informasi, Inara Rusli memutuskan bercadar pada Mei 2018 silam. Inara bercadar dibantu oleh istri Ustaz Derry Sulaiman, Antika Jodha. Dan disaksikan Derry dan Virgoun. Sekitar lima tahun, dan harus kembali bekerja, dengan berat hati Inara melepas cadarnya yang selama ini menutupi paras cantiknya. [Foto: Bayu Herdianto/KapanLagi.com]