Shenina Cinnamon Akui Sempat Insecure Punya Badan Kurus dan Kulit Gelap, Lakukan Cara Ini untuk Self Love

Hilda Irach diperbarui 19 Mei 2023, 12:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Standar kecantikan yang diterjemahkan dengan kulit putih dan badan langsing bukan lagi isu baru di Indonesia. Hal ini tak ayal membuat sebagian besar perempuan merasa insecure dengan bentuk tubuhnya sendiri. Termasuk salah satu artis muda Indonesia berbakat, Shenina Cinnamon.

Saat pertama kali terjun di industri hiburan Indonesia, pemeran “Dear David” itu mengaku sempat bergelut dengan rasa insecure karena warna kulitnya yang gelap dan tubuhnya yang kurus.

“Dulu aku insecure biasanya karena berat badan, karena orang-orang itu suka mikir ‘nih orang nggak suka makan atau gimana kok badannya kecil banget’  Terus dibilang ‘kulitnya gelap banget ya’,”  kata Shenina Cinnamon saat dijumpai Fimela seusai acara peluncuran Celove, (11/5) di bilangan Menteng, Jakarta Pusat.

“Dulu tuh di titik kayak apapun yang orang omongin selalu aku dengerin, jadi komentar-komentar negatif dari orang lain itu selalu aku dengerin,” lanjut dia.

 
What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Cara Shenina Mengatasi Insecure

Dibalik kemampuannya di bidang adu peran, siapa sangka Shenina Cinnamon pernah merasa insecure. [Foto: Fimela/Hilda Irach].

Namun, dengan banyaknya dukungan dari keluarga dan teman-teman terdekatnya, Shenina perlahan bisa bangkit dan melawan rasa insecure dalam dirinya. Kekasih Angga Yunanda itu tersadar, ada banyak kekuatan dan hal-hal baik dalam diri, alih-alih fokus pada kekurangan dan terus merasa insecure.

“Sampai akhirnya keluargaku sendiri dan orang terdekatku bilang kalau nggak kayak gitu loh sebenarnya.  Aku pun tersadarkan ‘oh iya kayaknya aku terlalu mendengarkan orang lain yang tanpa sadar aku akhirnya mengesampingkan diri aku sendiri, Shenina yang asli ketutup’,” ungkap aktris 24 tahun itu.

Bagi Shenina, cara terbaik untuk mengatasi perasaan insecure adalah dengan self love atau mencintai diri sendiri. Sebab, dengan mencintai diri sendiri, seseorang akan memahami value tinggi tentang diri sendiri.

“Self Love menurut aku,  kita bangga sama diri sendiri, kita pede sama diri sendiri tanpa harus menerima nilai dari orang lain tapi kita gak pede sama hal itu,” kata Shenina.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk self love. Shenina sendiri menganggap merawat tubuh se-sederhana mandi juga merupakan salah satu bentuk self love yang tak kalah penting.

“Merawat diri sendiri itu hal yang penting, gimana kita nunjukin ke orang lain kalau kita bisa lebih baik kalau diri kita sendiri pun ga mengurus diri sendiri,” ujar Shenina

“Tapi aku tipe orang yang ingin perawatan tubuh yang simple. Apalagi di tengah kepadatan aktivitas aku. Aku sangat senang sekali dengan kehadiran produk sabun mandi Celove ini. Sekarang perawatan tubuh jadi lebih mudah tapi tetap kaya manfaat,” tutur dia.

 
3 dari 3 halaman

Merawat Tubuh

Dibalik kemampuannya di bidang adu peran, siapa sangka Shenina Cinnamon pernah merasa insecure. [Foto: Celove].

Kebanyakan wanita perkotaan memiliki rutinitas yang padat, membuat mereka kekurangan waktu untuk merawat tubuh.  Padahal, merawat tubuh dapat dilakukan dengan cara yang paling simple yakni mandi. Namun, dengan beragam faktor eksternal seperti paparan sinar UV, debu, dan polusi yang menyebabkan kulit kering ataupun menimbulkan energi, pemilihan sabun mandi tidak boleh sembarangan.

“Penting untuk memilih produk sabun mandi yang dapat menjaga skin barrier namun juga terbuat dari bahan-bahan alami.” ujar Dr. Arini Widodo, SpKK.

Memahami kebutuhan tersebut, Celove meluncurkan produk sabun cair Celove Creamy Body Wash yang diirancang untuk memberikan pengalaman mandi yang menenangkan dan menyegarkan. Kandungan MoistCare-nya menjaga skin barrier sekaligus mengembalikan kelembapan dan mencerahkan kulit.

Produk sabun cair ini diformulasikan dengan MoistCare, formula alami yang dapat secara lembut mengembalikan kelembapan dan skin barrier agar penampilan lebih cerah. Moistcare mengandung Ceramides, ODA White, Minyak Alpukat dan Panthenol yang Hypoallergenic, cocok untuk semua jenis kulit. Celove juga diperkaya dengan kombinasi aroma jeruk, bergamot dan cedarwood yang memberikan sensasi harum, segar dan menenangkan sepanjang hari.  Celove hadir dalam botol berukuran 200ml dan 500ml yang dapat ditemukan di berbagai Official Store Celove di e-commerce